SuaraKaltim.id - Sebuah unggahan di platform Threads dari akun “neneng_kulsum” pada Senin, 13 Oktober 2025, menampilkan video dengan narasi mengejutkan:
“Istri Menkeu Purbaya diteror melalui paket.
Beberapa hari yang lalu istri Menkeu Purbaya mendapatkan kiriman paket dari kurir tanpa alamat pengirim, dan isinya sekantung darah segar.
Purbaya: hadapi saya jangan sentuh keluarga saya. saya tau ini adalah kalian para mafia2 laknat… jangan anda berani di balik layar. Saya selalu di hadapan anda untuk melawan anda.”
Unggahan tersebut sempat viral dan hingga Rabu, 22 Oktober 2025, telah memperoleh 589 tanda suka, 40 kali dibagikan ulang, serta 186 komentar.
Melansir dari TurnBackHoax.id, tim pemeriksa fakta melakukan pencarian dengan kata kunci “istri Menkeu Purbaya diteror melalui paket” di Google.
Hasil penelusuran mengarah pada laman resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) di situs e-ppid.kemenkeu.go.id dengan artikel berjudul:
“[HOAKS] VIDEO: Istri Menkeu Purbaya diteror dengan kiriman paket: sekantong darah segar.”
Dalam klarifikasinya yang terbit Kamis, 16 Oktober 2025, PPID Kemenkeu menegaskan bahwa informasi tersebut adalah hoaks.
“Tidak terdapat pernyataan apa pun baik dari Menkeu Purbaya maupun istri secara langsung, melainkan hanya berbentuk tulisan dengan sumber yang tidak jelas,” tulis Kemenkeu.
Selain di situs resmi, akun Instagram @ppid.kemenkeu juga menyampaikan klarifikasi serupa, menyebut unggahan tersebut sebagai konten palsu (impostor content) karena meniru nama pejabat negara untuk menyebarkan informasi menyesatkan.
Baca Juga: DPR Dukung Langkah Purbaya Berantas Mafia Impor Tekstil Ilegal
Klaim bahwa istri Menteri Keuangan Purbaya diteror paket berisi darah segar adalah tidak benar.
Faktanya, tidak ada pernyataan resmi maupun bukti valid yang mendukung narasi tersebut.
Kemenkeu melalui kanal resmi PPID menegaskan unggahan itu merupakan hoaks dan bagian dari konten palsu yang meniru nama pejabat publik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
5 Mobil Bekas Kabin Luas 70 Jutaan, Mesin Tangguh Jarang Masuk Bengkel
-
Warga Kaltim Diminta Waspada Virus Nipah lewat Kelelawar, Ini Gejalanya
-
5 Mobil Bekas untuk Dana Terbatas, Pilihan Logis yang Fungsional dan Ekonomis
-
6 Lipstik untuk Wanita 40 Tahun ke Atas, Elegan Bikin Tampilan Lebih Muda
-
Proyek IKN Dominasi Belanja Pusat di Kaltim, Capai Rp63,4 Triliun