SuaraKaltim.id - Pasien baru terkonfirmasi Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) pada Senin (8/2/2021) berkurang dibanding sebelumnya. Selain itu, jumlah pasien Covid-19 yang sembuh di Benoa Etam lebih banyak dibanding kasus harian Virus Corona.
Dilansir Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com, berdasarkan laporan Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim terdata penambahan 344 kasus positif baru.
Dari total kasus harian tersebut, Kota Balikpapan masih berada di peringkat teratas, meski angka positif tidak mencapai 100 kasus, yakni hanya 99 kasus. Kemudian Kabupaten Kutai Kartanegara sebanyak 66 kasus. Disusul Kabupaten Kutai Timur 60 kasus.
Sedangkan, berturut-turut Kabupaten Berau 36 kasus, Kabupaten Paser 28 kasus, Kabupaten Kutai Barat 16 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 13 kasus, Kota Samarinda 12 kasus, dan Kota Bontang 10 kasus.
Baca Juga:Mantan Gubernur Kaltim Yurnalis Ngayoh Berpulang Tadi Pagi
Kemudian untuk pasien sembuh atau selesai isolasi dari Covid-19 sebanyak 435 kasus. Dari data tersebut, kesembuhan paling tinggi atau di atas 100 orang, berada di Kota Balikpapan 139 kasus.
Kemudian disusul, Kota Bontang 73 kasus, Kota Samarinda 60 kasus, Kabupaten Kutai Timur 49 kasus, Kabupaten Berau 33 kasus, Kabupaten Paser 32 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 14 kasus dan Kabupaten Kutai Barat 13 kasus.
Sedangkan untuk pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia masih cukup tinggi, mencapai 10 kasus. Kasus pasien Covid-19 yang meninggal tersebut berada di Kota Balikpapan 4 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 2 kasus, Kabupaten Berau 1 kasus, Kabupaten Kutai Timur 1 kasus, Kabupaten Paser 1 kasus dan Kota Bontang 1 kasus.
Secara kumlatif jumlah positif Covid-19 sebanyak 45.906 kasus, sebanyak 8.277 pasien menjalani perawatan di rumah sakit maupun isolasi mandiri, sebanyak 36.529 pasien sembuh dan sebanyak 1.100 kasus kematian.
Baca Juga:Olahraga di Rumah Saja, Pemprov Kaltim Tutup Palaran dan Sempaja