Penurunan Angka Terkonfirmasi Covid-19 di Kaltim Mulai Terjadi, Kasus Sembuh Hari Ini 137

Penurunn kasus pasien dirawat sebanyak 137 orang.

Denada S Putri
Selasa, 03 Agustus 2021 | 15:46 WIB
Penurunan Angka Terkonfirmasi Covid-19 di Kaltim Mulai Terjadi, Kasus Sembuh Hari Ini 137
Infografis Laporan Harian Covid-19 Kaltim. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Kaltim masih berada di zona merah, namun penurunan angka terkonfirmasi Covid-19 mulai terjadi beberapa waktu terakhir. Berdasarkan laporan Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim, ada penambahan sebanyak 1.419 kasus positif hari ini, Selasa (3/8/2021). Dari awal pandemi hingga kini, jumlah keseluruhan mencapai 121.728 kasus.

Untuk angka pasien yang dirawat, hari ini ada penurunan kasus sebanyak 137 orang. Jumlah total mencapai 22.118 kasus.

Pasien yang sembuh hari ini di Kaltim juga bertambah. Sebanyak 1.499 pasien sudah dinyatakan terbebas dari Covid-19. Jumlah total kini dari awal pandemi ialah 96.079 yang sudah terkonfirmasi sembuh.

Sedangkan untuk penambahan kasus meninggal akibat Covid-19, hari ini juga ada penambahan sebanyak 57 orang. Total jumlah pasien yang meninggal dari awal pandemi hingga kini di Kaltim, mencapai 3.531 kasus.

Baca Juga:Korupsi Bansos Covid-19, Pengacara Aa Umbara Singgung Sosok Berpengaruh 'HK'

Berikut data kasus Covid-19 di Kaltim

Penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 1.419 kasus
Berau 73 kasus
Kutai Barat 26 kasus
Kutai Kartanegara 289 kasus
Kutai Timur 113 kasus
Mahakam Ulu 163 kasus
Paser 68 kasus
Penajam Paser Utara 37 kasus
Balikpapan 460 kasus
Bontang 40 kasus
Samarinda 150 kasus

Penambahan pasien sembuh Covid-19 sebanyak 1.499 kasus
Berau 177 kasus
Kutai Barat 0 kasus
Kutai Kartanegara 513 kasus
Kutai Timur 82 kasus
Mahakam Ulu 0 kasus
Paser 49 kasus
Penajam Paser Utara 68 kasus
Balikpapan 311 kasus
Bontang 181 kasus
Samarinda 118 kasus

Penambahan pasien Meninggal sebanyak 57 kasus
Berau 5 kasus
Kutai Barat 0 kasus
Kutai Kartanegara 6 kasus
Kutai Timur 6 kasus
Mahakam Ulu 0 kasus
Paser 1 kasus
Penajam Paser Utara 3 kasus
Balikpapan 26 kasus
Bontang 0 kasus
Samarinda 10 kasus

Baca Juga:Penting! Tips dan Prosedur Pemberian ASI saat Ibu Menyusui Positif Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini