Pemudik Asal Sulsel Tiba, Boyong Anggota Keluarga Buat Cari Kerja di Bontang

"Memang ini jadwal perdana setelah lebaran. Terlihat kepadatan juga cukup mewarnai turunnya penumpang," ucapnya.

Denada S Putri
Minggu, 08 Mei 2022 | 19:30 WIB
Pemudik Asal Sulsel Tiba, Boyong Anggota Keluarga Buat Cari Kerja di Bontang
Pelabuhan Lok Tuan dipadati pemudik yang pulang usai berlebaran dari kampung halaman. [KlikKaltim.com]

SuaraKaltim.id - Puncak arus balik lebaran yang jatuh hari ini, Minggu (8/5/2022) berjalan lancar di Pelabuhan Lok Tuan. KM Binaiya yang mengangkut 957 penumpang asal Sulawesi Selatan (Sulsel) tiba pukul 12.00 Wita di Pelabuhan Lok Tuan. 

Para pemudik tumpah ruah memadati pelabuhan. Mereka yang baru pulang kampung, turut membawa anggota keluarganya ke Bontang.

Koordinator PT Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) Samarinda-Bontang Syarif Hidayat mengatakan, pelayaran perdana setelah libur lebaran ini banyak ditumpangi pemudik.

"Memang ini jadwal perdana setelah lebaran. Terlihat kepadatan juga cukup mewarnai turunnya penumpang," ucapnya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Minggu (8/5/2022).

Baca Juga:Jumlah Pemudik dan Warga Perjalanan Balik di Terminal Kampung Rambutan 'Masih Sepi'

Salah satu penumpang, Maji mengatakan, habis berlebaran dengan sanak familinya di kampung halaman. Ia berangkat saat bulan Ramadhan kemarin bersama istrinya.

"Iya saya ikut dari Pelabuhan Awerange menuju ke Bontang setelah lebaran bersama keluarga di sana," katanya. 

Sebagian penumpang lainnya mengaku baru kali pertama datang ke Bontang. Mereka ikut bersama keluarganya untuk mengadu nasib di Kota Taman. 

Wakil Walikota Bontang Najirah berpesan agar para warga asal luar segera mengurus administrasi kependudukan selama di Bontang. Untuk peluang kerja, dia mengaku seluruh warga berkesempatan melamar pekerjaan di Bontang. Namun, sesuai regulasi perusahaan wajib memprioritaskan warga lokal dalam perekrutan pekerja. 

"Kota industri memang begini, akan banyak pendatang baru. Tapi kami minta supaya mereka mengurus kelengkapan administrasi," pungkasnya.

Baca Juga:Arus Balik Lebaran 2022, Hari Ini Kendaraan di Tol Bocimi Meningkat

Berita Terkait

Pembangunan jalan menuju Bandara ini menjadi bagian dari bantuan keuangan Pemprov Sulsel

sulsel | 11:58 WIB

Perantau Kebumen yang tinggal di Bekasi mendapat hadiah undian sepeda motor baru. Ia akan menggunakannya untuk keluarga.

purwokerto | 20:15 WIB

Untuk mengukur capaian progres kemajuan penyelenggaraan statistik sektoral

sulsel | 15:04 WIB

Jalan ini termasuk kategori lalu lintas harian rata-rata (LHR) tinggi dengan kondisi rusak berat

sulsel | 09:17 WIB

Peralatan Air Siap Minum untuk warga kepulauan

sulsel | 16:20 WIB

News

Terkini

Politisi partai Golkar itu menyebut, masyarakat PPU sudah lebih percaya diri.

News | 19:00 WIB

Seketika truk itu melaju dan menerobos lampu merah hingga ruko bertingkat yang menghentikan laju truk tersebut.

News | 13:52 WIB

Dari penangkapan tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa handphone, kartu ATM, catatan pembayaran nomor togel, dan bukti transfer bank.

News | 13:40 WIB

Korban pun terlihat sempat menenteng plastik warna hitam berisi sampah.

News | 19:30 WIB

Tampak mempelai pria sedang menjalani prosesi akad yang dipandu oleh wali nikahnya.

News | 19:00 WIB

Wajah pasutri itu tampak memelas saat diinterogasi di sebuah sofa.

News | 18:42 WIB

Penerbitan Green Bond merupakan bentuk komitmen BMRI dalam mendukung pencapaian target NZE.

News | 18:00 WIB

Indonesia masih sangat menarik untuk dijadikan tujuan investasi oleh negara lain.

News | 21:36 WIB

Andi Harun melihat sosok Makmur sebagai tokoh besar dan mengagumi kepribadian Makmur yang rendah hati.

News | 18:45 WIB

Ini seiring dengan dana kelolaan aset Asset Under Management (AUM) yang tumbuh sebesar 19,96% yoy.

News | 15:30 WIB

Melisa merasa curiga, setelah uang arisannya terkumpul dan tak kunjung mendapatkan uangnya kembali.

News | 20:00 WIB

Tampak seorang pria yang dibungkus kain kafan merapalkan doa-doa saat melakukan sumpah pocong.

News | 18:00 WIB

Tampak seorang wanita menangis di ranjang tempat tidur.

News | 16:16 WIB

Empat universitas dan dua politeknik.

News | 18:14 WIB
Tampilkan lebih banyak