Jumlah Pelamar Beasiswa Bontang Membludak, Kuota Penerima Cuma 495 yang Daftar 1.058 Orang

Pendaftaran ditutup Senin (17/10/2022) hingga pukul 00.00 Wita.

Denada S Putri
Selasa, 18 Oktober 2022 | 11:11 WIB
Jumlah Pelamar Beasiswa Bontang Membludak, Kuota Penerima Cuma 495 yang Daftar 1.058 Orang
Laman beasiswa Bontang. [KlikKaltim.com]

SuaraKaltim.id - Jumlah pendaftar beasiswa Bontang tahun anggaran 2022 membludak. Pendaftar hingga hari terakhir sudah mencapai 1.058 pemohon.

Sementara kuota penerima beasiswa hanya 495 saja. Pendaftaran ditutup Senin (17/10/2022) hingga pukul 00.00 Wita dinihari. 

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat, Sekretariat Daerah Kota Bontang Aguswati mengatakan, berdasarkan data per (16/10) lalu ada sudah mendaftar secara online untuk jalur prestasi sebanyak 317 orang, dari total kuota sebanyak 419 penerima.

Kemudian untuk jalur tugas akhir sebanyak 27 pendaftar dari jumlah kuota penerima sebanyak 76 orang. 

Baca Juga:Operasi Zebra Mahakam Berakhir, Polantas Bontang Tilang 153 Pengendara

"Kalau dari jumlah yang membuat akun sudah melebihi kuota. Tapi yang sudah upload berkas sudah 344 orang. Dari jumlah kuota 495 penerima," ucapnya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (18/10/2022). 

Disinggung soal perpanjangan waktu, dia akan menunggu hingga batas akhir pendaftaran dan berkoordinasi terhadap atasan terlebih dahulu. 

Untuk diketahui, setelah pendaftaran online, jadwal selanjutnya ialah verifikasi online. Jadwalnya, dilaksanakan pada tanggal 18 Oktober hingga 23 Oktober 2022.

Selanjutnya pengumpulan berkas Hardcopy dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober hingga 11 November 2022 mendatang. 

"Belum ada rencana penambahan waktu. Jadwal sementara berjalan sesuai time line. Untuk pengumpulan berkas nanti di Gedung MTQ K.S Tubun, Stadion Bessai Berinta kota Bontang," pungkasnya.

Baca Juga:Gandeng BenihBaik, Ribuan Anak Mitra Ojol di Indonesia Berhasil Raih Beasiswa Pendidikan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak