Soal bonus dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel, di hadapan wali kota dia mengaku sudah mereka terima sejak lama.
Sementara itu, Kadisporabudpar Kota Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie mengatakan terkait keluhan para atlet PON XX Papua 2021 akan segera dikordinasikan.
“Insyaallah kita kita kordinasikan lagi dengan pejabat lama,” ucapnya.
Ia melanjutkan, hal itu akan segera ditindaklanjuti. Mengingat, kepentingan atlet juga ikut diperjuangkan di sana.
Baca Juga:Pembangunan JPO Jalan Ahmad Yani di Banjarbaru Capai 86,5 Persen: Kontraknya Berakhir 28 Desember
Untuk diketahui sebelumnya, pada PON Papua 2021, Kota Banjarbaru ikut mengirim atlet pada PON XX Papua dengan memberangkatkan atlet tinju 5 orang, gulat 1 orang, karate 1 orang, basket 3 orang, pelatih 4 orang, wasit perempuan cabang takraw 1 orang, dan official 1 orang. Atlet Banjarbaru berhasil menyumbang 3 medali di PON XX Papua 2021 lalu.