Rajai Klasemen Sementara BRI Liga 1, Borneo FC Pede Kalahkan Arema FC

Borneo FC siap kalahkan Arema FC.

Husna Rahmayunita
Kamis, 05 Oktober 2023 | 20:10 WIB
Rajai Klasemen Sementara BRI Liga 1, Borneo FC Pede Kalahkan Arema FC
Sesi latihan Borneo FC. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Borneo FC siap tempur melawan Arema FC di pekan ke-15 BRI Liga 1 2023-2024. Skuad Pesut Etam menatap laga ini dengan percaya diri. Hal itu diungkap oleh Pelatih Kepala Borneo FC Pieter Huistra.

Saat ini, Borneo FC menempat puncak klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi 28 poin, kemenangan atas Arema FC menjadi incaran demi mengukuhkan posisi di pucuk. Sedangkan Arema FC sedang menunjukkan kinerja membaik meski masih berada di tiga terbawah klasemen.

Adapun pertandingan Arema FC kontra Borneo FC dijadwalkan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Jumat (6/10/2023).

"Jadi saya rasa kepercayaan diri pemain sangat bagus," ungkap Pieter Huistra dalam konferensi pers, Kamis (4/10).

Baca Juga:Tantang Tuan Rumah Arema FC, Borneo FC Pede Pertahankan Puncak Klasemen BRI Liga 1

Meski terpaut jarak cukup jauh, untuk menghadapi tim Singo Edan, Pieter Huistra meminta para pemain untuk mengenali setiap pemain Singo Edan.

Secara fisik dan mental pemain Pesut Etam, lanjut dia, juga sudah siap menghadapi Arema FC. Namub, ia tak ingin skuadnya memandang remeh lawan.

Menurut dia, Arema FC adalah tim yang sulit dikalahkan apalagi saat ini tim lawan sedang onfire melakukan perbaikan untuk mengejar poin.

"Dengan pelatih baru, Arema mulai menanjak, jadi mereka juga punya pemain bagus, mereka tim yang sulit dikalahkan," kata dia, demikian dimuat dari Antara.

Baca Juga:Thomas Doll Beberkan Target Persija di Tiga Pertandingan Terakhir Putaran Pertama BRI Liga 1 2023/2024

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini