"Pertama saya ucapkan selamat HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia. Kami berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah menunjuk Kalimantan Timur sebagai ibu kota baru Indonesia," ucap Hadi Mulyadi.
"Pesan saya, persiapkan ilmu pengetahuan dan keterampilan agar kita bisa membangun Kaltim lebih baik dan Indonesia lebih maju," jelasnya.
Rasa bangga juga disampaikan Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas'ud yang juga hadir dalam upacara perdana di IKN itu.
"Spesial bagi kita tahun ini karena ada upacara khusus di Istana Negara IKN dan di Istana Merdeka di Jakarta secara bersamaan," bangga Hamas, sapaan akrabnya.
Baca Juga:Hari Kemerdekaan yang Berbeda, Warga PPU Demo Minta Perlindungan dan Demokrasi
Sejarah ini menurutnya patut menjadi momentum bagi Kaltim untuk mendukung tema HUT Kemerdekaan tahun ini "Nusantara Baru Indonesia Maju".