Gelombang pertama dijadwalkan berlangsung dari 6 hingga 14 Mei 2025, sedangkan gelombang kedua akan diberangkatkan pada 17 hingga 30 Mei 2025.
"Jemaah calon haji asal Balikpapan akan tiba di asrama haji pada tanggal 5 Mei 2025 dan diberangkatkan pada 6 Mei 2025 pukul 04.35 WITA dari Bandara Balikpapan," jelas Abdul Khaliq.
Ia juga menambahkan, keberangkatan akan dilakukan bertahap dan melibatkan jemaah dari berbagai daerah.
"Keberangkatan jemaah kita bertahap, untuk kloter kedua akan diberangkatkan bersama jemaah calon haji dari Samarinda, dan kloter terakhir akan diberangkatkan pada 30 Mei 2025. Kami pastikan seluruh jemaah calon haji tiba di Tanah Suci pada Mei 2025 untuk melaksanakan rukun Islam kelima tersebut," ucapnya.
Baca Juga:Suasana Duka Menyelimuti Kloter I Haji Balikpapan, Satu Jemaah Meninggal di Mekkah
Menjelang keberangkatan, meski para jemaah telah mengikuti bimbingan manasik, Abdul Khaliq tetap mengingatkan pentingnya kesiapan pribadi.
Ia mengimbau seluruh calon haji untuk terus mempersiapkan diri, baik secara fisik maupun mental, agar dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan optimal.