SuaraKaltim.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Paser resmi menetapkan empat pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Paser melalui rapat pleno tertutup.
Ketua KPU Paser, Abdul Qoyyim Rasyid mengatakan, rapat tersebut hanya diikuti internal dan diputuskan pada Selasa malam (22/9).
“Tadi malam kami telah melakukan rapat pleno tertutup untuk menetapkan bakal pasangan calon menjadi pasangan calon melalui berita acara," katanya, Rabu (23/9/2020).
Diketahui, keempat pasangan calon tersebut Fahmi-Masitah, Sulaeman-Ihwan, Alphard-Arbain dan Tony-Fathurrahman.
Qayyim menerangkan penetapan keempat pasangan calon tersebut tertuang melalui Surat Keputusan (SK) KPU Paser yang telah disampaikan kepada Liaison Officer (LO) atau tim sukses masing-masing pasangan calon.
SK KPU tersebut kata dia, bisa digunakan untuk membuka rekening dana kampanye pasangan calon tersebut.
"Karena SK penetapan calon adalah syarat untuk membuka rekening dana kampanye," ujar Qayyim.
Setelah ditetapkan menjadi pasangan calon Bupati, lanjut dia, KPU Paser akan melakukan pengundian nomor urut pada Kamis 24 September 2020.
Qoyyim menegaskan dalam setiap tahapan pilkada, pihaknya telah menerapkan protokol kesehatan.
Baca Juga: PKS Layangkan Pernyataan Resmi Ucapan Duka untuk Mendiang Bupati Muharram
"Rencananya besok (24 September) pengundian nomor urut. Termasuk saat pengundian nomor urut yang hanya kami batasi beberapa orang saja yang hadir," pungkasnya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
5 Mobil Bekas Tahun Muda di Bawah Rp100 Juta, Fitur Canggih dan Efisien
-
5 Sepatu Lari Wanita Terbaik, Stylish dan Nyaman dengan Bobot Ringan
-
Cara Cek BLT Kesra Rp900 Ribu di Situs Cekbansos Kemensos
-
4 Bedak Wardah untuk Kulit Sawo Matang, Makeup Flawless dan Cerah Natural
-
Jauh dari Harapan, CSR di Kaltim Dinilai Gagal Mengurangi Jurang Kesejahteraan