SuaraKaltim.id - Pemkot Samarinda telah memberikan bantuan paket sembako kepada warga terdampak banjir, Senin (30/8/2021) sore tadi. Kabag Kesra Pemkot Samarinda Abdul Jami menerangkan, bantuan sembako senilai Rp 100 ribu tersebut sebanyak 660 paket.
Bantuan itu diserahkan kepada per satu kepala keluarga (KK) yang terdampak banjir di 4 kecamatan yang dinilai terparah. Sebelumnya, pemkot berencana membagikan bantuan kepada 3 kecamatan saja, namum belakangan terjadi penambahan 1 kecamatan yaitu Kecamatan Samarinda Ulu
"Bantuan berisi 5 kilogram beras, 1 liter minyak makan, 1 kilogram gula, dan 1 kaleng susu kental manis," ujarnya dilansir dari Presisi.co--Jaringan Suara.com.
Ia melanjutkan, jumlah bantuan paket yang diberikan pemkot di masing-masing kecamatan berbeda. Pun dengan sasaran penerimanya, telah melalui proses verifikasi dan pendataan sebelumnya oleh tim di lapangan.
Baca Juga: Imbas Banjir di Samarinda, Yayasan Ini Kehilangan 20 Sak Karung Beras Untuk Persediaan
"Untuk di Kecamatan Palaran ada 160 paket, Loa Janan Ilir 200 paket, Sungai Kunjang 200 paket, dan Samarinda Ulu 100 paket. Totalnya ada 660 paket yang diantar sore ini," urainya.
Terpisah, Pelaksana Tugas (Plt) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Samarinda, Hambali menjelaskan, bantuan sejatinya berjumlah 750 paket. Namun, jumlah tersebut melebihi dari data yang ada di lapangan. Sehingga, bantuan akan menunggu arahan Wali Kota Samarinda, Andi Harun, untuk sasaran penyalurannya.
"Sementara sisa bantuan dari dari 750 yang sudah tersalurkan 660 sore ini, bantuan akan disalurkan menunggu arahan wali kota. Isi paket bantuan sama saja dengan yang 660 sebelumnya, hanya saja minyak makan berganti dengan mie instan. Tapi nilainya tetap sama," jelasnya.
Dirinya menegaskan, per satu paket bantuan sembako tersebut hanya diberikan kepada satu KK terdampak banjir yang sebelumnya telah didata.
"Kalau per orang ya tidak cukup," imbuhnya.
Baca Juga: BNPB: Kondisi Terkendali Setelah Banjir Bandang di Kabupaten Sigi
Seperti diketahui, hujan yang mengguyur Samarinda pada, Minggu 29 Agustus 2021 sore kemarin, menyebabkan sekitar 6.000 rumah warga kebanjiran. Longsor pun terjadi di beberapa titik wilayah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
- Tristan Gooijer: Aku Siap Jalani Proses!
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
Daftar 10 Link DANA Kaget Terbaru 8 Juli 2025, Waspada Saldo Gratis Palsu!
-
Samarinda Gratiskan Buku Pelajaran SD dan SMP Negeri, Pemkot Pastikan Tak Ada Lagi Pungutan
-
Reformasi BUMD Kaltim Berlanjut, Rekrutmen Direksi Kini Diperluas
-
Konstruksi IKN Jadi Model Efisiensi Global di Konferensi Jepang
-
Pengamanan dan Rekayasa Lalu Lintas Disiapkan, Balikpapan Matangkan Persiapan Dekranas