SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang, membuka penjaringan calon direktur Perusahaan Umum Daerah Aneka Usaha dan Jasa (Perusda AUJ) sejak Kamis, (17/2/2022) lalu. Penjaringan ini dibuka untuk umum, dan bagi yang memenuhi persyaratan.
Dalam surat pengumuman Nomor 500/02/PANSEL.DIREKTURAUJ, bagi calon direktur diwajibkan melampirkan surat pernyataan tidak pernah melakukan atau terjerat tindak pidana korupsi.
Sekretaris Tim Seleksi dari Bagian Perekonomian dan SDA Sekretariat Daerah Kota Bontang, Raden Irawan mengatakan, syarat itu mesti ditandatangani di atas materai sebagai bentuk komitmen dalam menjalankan perusahaan berplat merah tersebut.
"Semua syarat wajib di ikuti. Karena, seleksi dilakukan untuk memajukan Perusda-AUJ," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (22/2/2022).
Lima hari sudah berjalan, panitia seleksi (Pansel) belum menerima satupun nama yang ingin mencalonkan diri sebagai direktur. Padahal, waktu pendaftaran menyisakan hitungan hari lagi.
Selain bebas dari tipikor. Calon pendaftar pun tidak boleh memiliki historis keluarga dari kepala daerah maupun komisaris Perusda AUJ.
"Semua calon harus mengikuti ketetapan persyaratan yang sudah ada," sambungnya.
Ia melanjutkan, jika sampai tenggang waktu masih belum ada pendaftar, Pansel akan melakukan perpanjangan sesuai dengan kesepakatan.
"Keputusan perpanjangan akan diumumkan kalau belum ada pendaftar," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap