SuaraKaltim.id - Sekretaris Daerah Kutai Kartanegara (Sekda Kukar) Sunggono menerima kehadiran CEO Tanoto Foundation Dr J. Satrijo Tanudjojo pada Rabu (24/05/23) kemarin di Ruang Eksekutif Kantor Bupati.
Kehadiran CEO Tanoto Foundation untuk membahas program penurunan stunting yang akan berlangsung di kabupaten tersebut. Dalam sambutannya, Sekda Kukar Sunggono sangat berterima kasih atas kedatangan CEO Tanoto Foundation.
Ia juga mengatakan, penanganan stunting tak bisa dilakukan sendiri. Harus berkolaborasi dengan berbagai pihak.
“Penanganan stunting harus dikeroyok bersama agar bisa cepat terselesaikan,” ungkap Sunggono, disadur Jumat (26/05/2023).
Ia mengungkapkan, data yang seragam dan pengukuran anak yang tepat untuk pemantauan stunting, bisa dilakukan bila seluruh stakeholder bekerjasama. Sehingga data keluar di satu pintu.
Sementara itu, CEO Tanoto Foundation Dr. J. Satrijo Tanudjojo menyampaikan, pihaknya hadir di Kukar melalui sembilan Rumah Anak SIGAP. Rumah Anak SIGAP merupakan sebuah pusat layanan pengasuhan anak usia dini.
Rumah Anak SIGAP sendiri tersebar di seluruh kawasan tersebut. Ia mengatakan, tujuannya dari kegiatan ini untuk memastikan tumbuh kembang anak usia dini bisa optimal dan bebas dari malnutrisi dan stunting di wilayah tersebut.
“Kami juga mempersiapkan anak-anak untuk memasuki jenjang pendidikan sekolah dasar,” imbuhnya.
Dalam waktu dekat, Tanoto Foundation akan menyiapkan sumber daya manusia (SDM) dengan program magang bersama salah satu universitas yang bermitra dengan mereka. Yaitu Universitas Mulawarman, dalam melangsungkan Rumah Anak SIGAP.
Baca Juga: Terdiri dari 4 Kloter, Pemkab Kukar Lepas 531 Calhaj
Acara ini diakhiri dengan diskusi bersama Sekretaris Daerah Kutai Kartanegara Sunggono dan dilakukan talk show bertema Transisi Anak PAUD ke SD.
Acara ini talk show ini dihadiri 55 peserta yang terdiri dari unsur penilik, kepala UPT, dan pengawas dan juga penyerahan buku Stuntingpedia (sebuah buku referensi untuk pemerintah daerah mengembangkan dan menerapkan strategi pencegahan stunting yang efektif) kepada Bupati Edi Damansyah di wakili oleh Kepala Bidang PAUD Dinas Pendidikan Pujianto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026
-
6 Mobil Kecil Bekas Stylish untuk Wanita, Pilihan Aman yang Mudah Dikendarai
-
4 Mobil Bekas 50 Jutaan Kapasitas 7 Orang ke Atas, Pilihan Hemat Keluarga
-
4 Mobil Bekas di Bawah 150 Juta, Produksi Tahun Muda Jadi Pilihan Keluarga