SuaraKaltim.id - Dinas Perikanan (Diskan) Berau mencatat produksi perikanan di Kabupaten Berau mengalami peningkatan sebesar 2.257,97 ton selama 2023. Berdasarkan data Diskan Berau, pada 2022 capaian total produksi perikanan sebesar 31.217,50 ton dan pada tahun tersebut mencapai 33.475,47 ton.
Hal itu disampaikan Kepala Diskan Berau, Dahniar Ratnawati. Ia mengungkapkan, peningkatan itu lantaran Berau memiliki wilayah perairan laut dan umum yang sangat luas.
"Luas wilayah perairan Kabupaten Berau sebesar 14.729,86 kilometer persegi atau 66 persen dari luas daratan Berau," ungkapnya, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (30/01/2024).
Ia menjelaskan, untuk perikanan tangkap di Kabupaten Berau selalu didominasi oleh perikanan tangkap laut dengan kontribusi sekitar 93 persen pada setiap tahunnya.
Baca Juga: Potensi Wisata Berau Diharapkan Dongkrak UMKM
“Potensi perikanan sangat besar di wilayah Berau, terus meningkat dari 2020 hingga saat ini,” jelasnya.
Selain sumber produksi perikanan, katanya, hasil budidaya juga mengalami kenaikan produksi sebesar 0,98 persen pada 2022. Jenis budidaya tambak mendominasi dengan jumlah produksi mencapai 1.825,05 ton.
"Tambak berkontribusi pada total produksi perikanan budidaya selama tiga tahun terakhir, berada pada rentang 75 hingga 77 persen," bebernya.
Dahniar menyebut, Kecamatan Pulau Derawan masih menjadi wilayah sebagai pengelola usaha perikanan tertinggi di Kabupaten Berau sepanjang 2023, baik itu budidaya ikan maupun penangkapan ikan di Berau.
“Selama tahun 2023, di Pulau Derawan untuk usaha perikanannya sebanyak 1.366 ton, budidaya ikan sebanyak 230 ton dan penangkapan ikan 1.137 ton,” tandasnya.
Baca Juga: Pemkot Samarinda Berikan Bantuan Sarpras Rp 600 Juta untuk Nelayan
Berita Terkait
-
Menteri Trenggono: Selamat Hari Jadi ke-11, Semoga Suara.com Terus Tumbuh Menjangkau Banyak Pembaca
-
Permintaan Tinggi, PGN Datangkan LNG dari Berau Kalimantan Timur
-
Relawan Bakti BUMN Pegadaian Perkuat Pemberdayaan Masyarakat dan Kelestarian Lingkungan di Derawan
-
Larang Bongkar Pagar Laut, Trenggono Punya Harta Rp 2,6 T, Miliki Julukan 'Bos Menara'
-
Sepakat Bongkar Pagar Laut Tangerang, Menteri KKP Trenggono Kini Menghadap Prabowo di Istana
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN