SuaraKaltim.id - Suasana di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 45, Kelurahan Gunung Elai, Kecamatan Bontang Utara sempat riuh, Rabu (14/02/2024) pagi. Penyebabnya, lantaran surat suara dari Daerah Pemilihan (Dapil) Bontang Selatan ditemukan di TPS 45 Gunung Elai ini.
Salah seorang pemilih di TPS itu, Abdul Rasyid mengatakan, kejadian itu dialami dirinya saat masuk bilik suara. Ia terkejut dengan surat suara DPRD Bontang Selatan yang dibuka.
"Pas saya buka kok tidak ada jagoan saya," ungkap Rasyid, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, di hari yang sama.
Setelah itu dirinya langsung diarahkan melapor insiden tersebut ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang.
Baca Juga: Mohon Maaf! Wifi Gratis Bontang Tutup 4 Hari, Dukung Suksesnya Pemilu 2024
Kata Abdul Rasyid, selain dirinya juga terdapat sekitar 11 pemilih yang alami hal serupa. Kendati begitu, mereka ada yang tidak melapor. Walhasil kertas suara yang mereka coblos tidak sah.
"Kalau saya sadar, kalau yang lain tidak melapor. Tapi tidak tahu nanti," sambungnya.
Dikonfirmasi juga, Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu KPU Kota Bontang, Musdalifah mengatakan, kesalahan teknis ini murni karena ketidaktelitian tim. Kendati begitu untuk persoalan kesalahan tadi tidak bisa lagi diganti.
"Untuk surat suara yang salah sudah disingkirkan. Tidak sah nantinya saat perhitungan," ucap Musdalifah.
Dikonfirmasi terpisah, Ketua Badan Pengawas Pemilu(Bawaslu) Kota Bontang , Aldy Artrian akan menindaklanjuti laporan tersebut.
Baca Juga: Resep Sambal Gami Seafood Khas Bontang yang Cocok Jadi Tambahan Lauk
Langkah selanjutnya, akan melakukan koordinasi kepada ketua KPPS dan juga KPU atas kejadian tersebut dan tindakan seperti apa yang akan dilakukan.
“Saya belum bisa menyimpulkan tindakan apa yang akan lakukan, karena saya juga baru dapat kabar, kita akan tinjau ke lokasi dahulu, seperti apa runut kejadiannya” ucapnya.
Berita Terkait
-
Pindah Domisili? Begini Cara Pindah TPS untuk Pilkada 2024
-
Digaji Rp54 Juta Jadi Anggota Dewan, Denny Cagur Akui Bayarannya Lebih Tinggi saat Jadi Artis
-
Aturan Coblos Surat Suara yang Sah, Wajib Tahu Sebelum Pilkada 2024
-
Seribu Lebih Surat Suara Pilbup Bogor Nyasar di Gudang Kabupaten Serang, Begini Kata KPU
-
3 Warna Surat Suara Pilkada 2024, Jangan Sampai Salah Coblos!
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Izin Kampanye di GOR Kadrie Oening Dihambat, Tim Isran-Hadi Protes Keras
-
Aroma Ketidakadilan di Debat Pilkada Kaltim? Tim Hukum Isran-Hadi Desak Transparansi KPUD
-
Beasiswa dan Sertifikasi, Program Isran Noor Dapatkan Respon Positif dari Gen Z
-
Inovasi Pertanian di Kutim Dinilai Krusial untuk Pasokan Pangan IKN