SuaraKaltim.id - Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud mengingatkan kepada seluruh warga untuk mewaspadai potensi terjadinya peristiwa kebakaran di tengah kondisi cuaca yang belakangan ini cukup panas terik.
Bila melihat indikator cuaca yang ada di gawai, suhu di Kota Balikpapan pada siang hari rata-rata berkisar 30 hingga 34 derajat celcius.
"Kondisi cuaca panas terik yang terjadi di Balikpapan harus menjadi perhatian semua warga untuk selalu waspada potensi bencana kebakaran," katanya, melansir dari ANTARA, Jumat (23/02/2024).
Bahkan, berdasarkan informasi, pada Kamis (22/02/2024) kemarin ada sebuah pohon yang berada di pinggir jalan di kawasan Manggar, Balikpapan Timur sempat mengeluarkan asap siang kemarin.
Baca Juga: Harga Beras di Balikpapan Tembus Rp 19 Ribu per Kg, Pedagang Menjerit!
Walaupun akhirnya, dapat dipadamkan oleh petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan.
"Maka saya imbau, jaga saja tempat kita masing-masing agar tidak terjadi kebakaran, hindari hal-hal yang bisa menjadi penyebab kebakaran" ujarnya.
Sementara itu, Kepala BPBD Balikpapan, Usman Ali, meminta agar warga untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, terutama terjadinya kebakaran.
"Terlebih memperhatikan, tidak membakar sampah, kemudian apabila jalan meninggalkan rumah hendaknya sudah mematikan listrik, kompor di dapur serta lainnya," ucapnya.
Selain itu, Usman juga mengimbau kepada warga yang berkebun, apabila membakar, untuk tetap memperhatikan lahan yang dibakar.
Baca Juga: Solusi Semrawut Pasar Pandan Sari, Pengundian Petak, Penertiban PKL Liar, dan Rekayasa Parkir
Lebih baik, katanya, tidak ada pembakaran untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran lahan..Beberapa hari ini kebakaran lahan itu juga kerap terjadi di Kota Balikpapan
"Kami sudah meminta ke rekan-rekan dari pencegahan untuk melakukan sosialisasi tentang bahaya kebakaran langsung kepada masyarakat," tuturnya.
Sementara itu, Koordinator Bidang Data dan Informasi Stasiun Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan BMKG Balikpapan Diyan Novrida menyampaikan, dalam tabel cuaca hampir di seluruh Kecamatan dalam kondisi panas.
"Namun di prediksi hujan pada dini hari," sebutnya.
Kendati panas, namun memasuki sore hari sejumlah kawasan cukup berangin, menurut perkiraan BMKG kecepatan angin itu berkisar 10-13 knot dari arah Timur Laut.
Adapun untuk hot spot atau titik panas di Kota Balikpapan berdasarkan data dari BMKG masih nihil atau tidak ada terdeteksi.
Berita Terkait
-
Kebakaran Gerbong Kereta di Yogyakarta, Menhub Perintahkan Evaluasi Total KAI
-
Polisi Selidiki Kebakaran Gerbong KA di Stasiun Tugu, Sempat Ada Pengalihan Akses
-
Proyek LRT di Rawamangun Jaktim Terbakar Gegara Tumpukan Solar Kena Percikan Las, Berapa Total Kerugiannya?
-
Bareskrim: Direktur Persiba Sudah Lama Jadi Bandar Sabu Jaringan Lapas
-
Profil Catur Adi Prianto, Bos Persiba Balikpapan yang Tersandung Narkoba hingga Ditangkap Polisi!
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
-
Perempatfinal Liga Champions: Arsenal vs Real Madrid, PSG Jumpa Aston Villa
Terkini
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025
-
Lapas Bontang Akui Narapidana Meninggal dengan Luka, Investigasi Berlanjut
-
Beda Pemandangan Pulau Jawa dan Kalimantan dari Atas Langit, Netizen: Yang Asli Ada Sawitnya
-
Kebijakan Baru! Golden Visa IKN Kini Bisa Diajukan dengan Investasi Mulai US$5 Juta
-
Benarkah Daus Meninggal Karena Penyakit? Keluarga Curigai Dugaan Penyiksaan di Lapas