SuaraKaltim.id - Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Bontang Basri Rase mulai melakukan safari politik ke petinggi partai. Agenda itu membahas rencana jelang pemilihan kepala daerah November mendatang.
Bahkan, ia mengaku, sejumlah partai telah mengajak untuk berkoalisi di Pilkada nanti. Ia sudah berkomunikasi dengan pengurus partai seperti Golkar, Nasdem, PDI Perjuangan, Demokrat dan PAN.
“Hampir lah setiap hari komunikasi dengan teman-teman partai di DPRD. Baik dari Golkar, Nasdem, PDIP, Demokrat, PAN dan lain-lain,” kata Basri belum lama ini, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Jumat (23/02/2024).
Ia menjelaskan, kendati tawaran dari partai politik mulai bermunculan, namun dirinya belum ingin memutuskan terburu-buru. Alasannya, lantaran masih ingin fokus untuk menyelesaikan masa jabatan wali kota bersama Najirah.
Baca Juga: Kelelahan Usai Pemungutan Suara, 6 Petugas Pemilu di Bontang Tumbang
“Banyak yang datang, dari tim sukses mereka meminta saya (berpasangan) dengan ini-ini. Tapi belum ada keputusan apapun,” sambungnya.
Adapun sejumlah partai yang menawarkan, diantaranya Ketua DPC Partai Amanat Nasional Kota Bontang, Ridwan; Ketua DPC Demokrat Amriadi; dan Ketua DPC PDI Perjuangan Maming.
Pinangan Parpol
Dikonfirmasi terpisah Ketua DPD PAN Ridwan mengaku sudah berkomunikasi dengan Basri Rase terkait Pilkada nanti. Pun ia menawarkan agar berpasangan dengan kadernya, namun Ridwan belum mau menyebut nama yang dijagokan.
"Kemarin ketemu. Kami kan inshaAllah di Pemilu ini dapat 2 kursi. Dapil Bontang Utara 1 dan Dapil Bontang Selatan 1. Untuk nama kita lihat nanti masih dibahas," ucap Ridwan.
Baca Juga: Harga Beras di Bontang Terus Naik, Tembus Rp 18 Ribu per Kg
Senada dengan PAN, Ketua Partai Demokrat Bontang Amriadi juga sudah berkomunikasi drngan Basri Rase. Menurutnya inti pembahasan terkait potensi Koalisi dalam Pilkada 2024.
"Ada saya komunikasi. Untuk Pilkada 2024. Ini masih dibahas dulu peluang berkoalisi. Apalagi kami optimis bisa masuk kembali dalam kursi DPRD Bontang setelah tidak ada perwakilan pada 2019 silamsilam" Ucap Amriadi.
Klik Kaltim berusaha mengkonfirmasi Ketua DPC PDI Perjuangan Bontang Maming. Namun hingga berita ini diterbitkan masih belum mendapat respon.
Berita Terkait
-
Prabowo Undang Ketum Parpol Koalisi Kumpul Perdana di Istana, Muhaimin Bocorkan Keinginan Elite
-
Pramono Kaget Media Soroti Pertemuannya dengan KIM: Saya Siap untuk Semua Partai
-
Klaim Masih Kompak Dukung RK-Suswono, PKB Sebut Kader yang Membelot ke Pramono Bukan Pengurus
-
Cucun Ajak Kaum Muda Ikrarkan Sumpah Pemuda dengan Sepenuh Hati
-
Dipanggil ke Istana, Cak Imin Ungkap Pesan Penting Anies Baswedan
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas
-
Isran-Hadi Klaim Serapan Tenaga Kerja di Kaltim Capai 252 Ribu Selama Kepemimpinannya