SuaraKaltim.id - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Balikpapan Noor Thoha merasa optimistis sidang pleno rekapitulasi suara tingkat kota di Balikpapan, Senin (04/03/2024) ini.
"Sidang pleno tingkat kota baru dimulai hari ini. Batas waktunya sampai 5 Maret. Tapi, saya yakin 4 Maret sudah tuntas," katanya, melansir dari ANTARA, di hari yang sama.
Optimisme itu, menurutnya, mengacu pada penyelenggaraan pada pemilihan umum lima tahun sebelumnya, yaitu sidang pleno rekapitulasi suara tingkat kota di Balikpapan selesai dalam sehari semalam.
Ia menjelaskan, tahapan rekapitulasi tingkat kota yaitu hasil penghitungan perolehan suara dilakukan secara berurutan. Tahapan itu dimulai dari data suara calon presiden, lalu DPR RI, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten atau Kota.
Baca Juga: Harapan Wali Kota Balikpapan, Paguyuban Berperan Aktif dalam Mendukung IKN
"Seperti itu urutannya. Jadi, kami tidak lagi membaca hasil tingkat TPS," ujarnya.
Thoha mengemukakan, pelaksanaan perhitungan suara tidak mengalami kendala. Tapi, dia mengatakan terdapat dua kecamatan yang mengalami keterlambatan perhitungan karena memiliki banyak TPS.
"Yang terakhir adalah Kecamatan Balikpapan Utara dan Balikpapan Selatan. Kedua Kecamatan itu punya banyak TPS, paling banyak adalah 490 TPS," ucapnya.
Rapat pleno dilakukan secara terbuka untuk umum dan turut dihadiri oleh KPU, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), serta saksi-saksi dari partai politik.
Namun karena ruangan rapat sangat terbatas, dia meminta masyarakat yang akan mengakses rapat pleno itu bisa dilakukan dari monitor di luar ruangan.
Baca Juga: 2 Meninggal, 70 Orang Sakit, KPU Samarinda Gelontorkan Ratusan Juta Rupiah untuk Santunan KPPS
"Dan untuk pembukaan rapat pleno hari ini, kami undang perwakilan pemerintah daerah serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Balikpapan," sebutnya.
Berita Terkait
-
Sengit! Tiga Cagub Saling Adu Gagasan di Debat Final Pilkada Jakarta 2024
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
LIVE STREAMING: Debat Ketiga Calon Gubernur & Wakil Gubernur DKI 2024
-
LIVE REPORT! Debat Pamungkas Pilkada Jakarta 2024
-
Klaim Tak Punya Wewenang, KPU 'Lempar Bola' ke Bawaslu soal Sikap Tak Netral Prabowo di Pilkada
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Tax Amnesty Bergulir Lagi, Para Pengemplang Pajak Bakal Diampuni Prabowo
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
Terkini
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
-
AMAN Kaltim: Copot Kapolres Paser, Tuntaskan Kasus Penyerangan di Muara Kate
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!