SuaraKaltim.id - Polres Bontang, Kalimantan Timur, telah membebaskan seorang terduga pencuri yang diamankan oleh warga setelah tertangkap basah saat mencoba mencuri kotak amal di Musala Al-Falah di Jalan Cumi-Cumi 2, Tanjung Laut Indah, Kecamatan Bontang Selatan.
Kapolsek Bontang Selatan, AKP Rakib Rais, pelaku yang berinisial S (22) mengaku bersalah atas niatnya yang mencuri kotak amal. Namun, sebelum dapat melancarkan aksinya, dia kedapatan oleh warga setempat. Bahkan, pelaku sempat bersembunyi di balik mimbar musala.
"Dibebaskan. Karena memang dia mengaku salah dan diberikan pernyataan. Biar tidak mengulang kesalahan yang sama," ucap Rakib Rais seperti dikutip dari Klik Kaltim-jejaring suar.com, Jumat (19/4/2024).
Sebelumnya, aksi pelaku ini terungkap setelah warga Jalan Cumi-Cumi 2, Kelurahan Tanjung Laut Indah, Kecamatan Bontang Selatan menangkap basah pelaku pada dini hari Kamis (18/4/2024) di dalam musala.
Baca Juga: Antrean Mengular di Kantor PDAM Bontang, Sistem Pembayaran Bermasalah dan Batas Akhir Diperpanjang
Pelaku yang pada saat itu berada dalam pengaruh minuman beralkohol sempat bersembunyi di belakang mimbar sebelum berhasil ditangkap oleh warga dan kemudian diserahkan ke Polsek Bontang Selatan.
"Belum ditetapkan tersangka. Karena ini masih mau diperiksa. Posisi pelaku sedang mabuk. Diamankan warga karena ingin mencuri kotak amal," kata AKP Rakib Rais, Kamis.
Setelah pelaku pulih dari pengaruh alkoholnya, polisi memeriksa terduga lebih lanjut untuk menentukan apakah perbuatannya memenuhi unsur pidana atau tidak. Jika tidak, pelaku akan diberikan pembinaan untuk mencegah terulangnya perbuatannya di masa mendatang.
"Kalau ada delik pidana pasti diproses. Kalau tidak yah nanti dilihat. Karena posisi pelaku saat diamankan juga lagi mabuk," katanya.
Baca Juga: Nekat Jual Sabu di Bontang, Pemuda 18 Tahun Terancam 20 Tahun Penjara
Berita Terkait
-
Bye-Bye Mabuk Perjalanan! Ini 10 Jurus Jitu Tetap Segar di Mobil AC
-
Sering Mabuk Perjalanan saat Mudik? Simak Tips dari Dokter Tirta agar Tetap Nyaman di Jalan
-
7 Tips Mencegah Mabuk Perjalanan: Mudik Jadi Nyaman dan Bebas Gangguan
-
Kabar Miring Joey Pelupessy, Pernah Mabuk saat Latihan?
-
Dosa Menggunung? Jangan Putus Asa! Kisah Pemabuk Masuk Surga Berkat Satu Kalimat Shalawat
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Pemprov Kaltim Usulkan 4 Lokasi Sekolah Rakyat, Ini Daftarnya!
-
BMKG Peringatkan Hujan Lebat dan Banjir Rob di Kaltim Saat Lebaran
-
Tol IKN Beroperasi, Pemudik Roda Empat di Pelabuhan Kariangau Justru Meningkat 181 Persen
-
Arus Mudik Meningkat, 33 Bus AKAP Beroperasi dalam Sehari di Terminal Samarinda Seberang
-
Banjir Bandang di Berau, Pemprov Kaltim Salurkan Bantuan Logistik untuk Sembilan Desa Terdampak