SuaraKaltim.id - Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud melepas 319 jemaah haji asal Kota Balikpapan di Balikpapan Islamic Center, Senin (13/05/2024).
Jemaah haji Balikpapan menjadi kloter pertama di Kaltim yang akan menjalani ibadah haji di Tanah Suci. Mereka akan terlebih dahulu menginap di embarkasi Balikpapan dan berangkat pada Selasa (14/05/2024).
"Mengimbau kepada seluruh jamaah haji asal Kota Balikpapan untuk menjaga kekompakan selama menjalankan ibadah haji di tanah suci," kata Rahmad Mas'ud.
Rahmad menambahkan, demi memastikan kelancaran ibadah haji, dia akan memantau langsung jemaah haji Kota Balikpapan di tanah suci.
Baca Juga: Tiket Pesawat ke Balikpapan Mahal dan Langka, Sandiaga Uno dan Wali Kota Balikpapan Turun Tangan
"Insya Allah saya akan kunjungi jemaah haji Kota Balikpapan. Paling lama 12 hari lah ke sana," tambah Rahmad.
Sementara itu Kepala Kemenag Kota Balikpapan, Masrivani menjelaskan 319 jemaah haji Balikpapan menjadi kloter pertama asal Kaltim.
Total Balikpapan memberangkatkan 507 jemaah haji. Adapun dari 507 jemaah tersebut akan dibagi menjadi tiga kloter. Yakni kloter pertama, kloter 14, dan kloter 18.
"Total Balikpapan 507 jemaah. Kloter pertama ini masuk gelombang pertama. Jadi terbang langsung ke Madinah. Sementara kloter 14 dan 18 masuk gelombang kedua langsung turun di Jeddah jalankan umroh," jelasnya.
Kontributor : Arif Fadillah
Baca Juga: Balikpapan Bebas Iklan Rokok! Pemkot Terus Siapkan Aturan dan Cari Solusi PAD
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
Terkini
-
7 Syarat Debt Collector Pinjol Boleh Tagih Utang ke Kantor Konsumen, Melanggar Bisa Dipenjara!
-
6 Kebiasaan Jelang Tidur yang Ampuh Jaga Kesehatan Otak, Wajib Coba Agar Hidup Berkualitas!
-
Seleksi Direksi BUMD Kaltim 2025 Resmi Dibuka, Ini Syarat Lengkapnya
-
Pemetaan Ormas Dipercepat, DPRD Kaltim: Demi Keamanan dan Investasi di IKN
-
Buruan! Saldo Gratis DANA Kaget Hari Ini Sudah Tersebar, Cek Link-nya