SuaraKaltim.id - Banjir yang melanda lima kecamatan di Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, semakin parah pada Kamis (16/5/2024) pagi. Ketinggian air mencapai 2 meter, merendam ribuan rumah dan fasilitas umum seperti kantor polisi, masjid, dan sekolah hingga hanya menyisakan bagian atapnya saja.
Ribuan warga terpaksa dievakuasi ke tempat yang lebih aman karena ketinggian air sudah mencapai atap rumah. Kapolres Mahakam Ulu AKBP Anthony Rybok mengatakan bahwa, Polres Mahakam Ulu telah menerjunkan ratusan personel untuk membantu evakuasi warga.
"Polres Mahakam Ulu telah menerjunkan ratusan personel untuk melakukan evakuasi terhadap ribuan warga korban banjir," kata Anthony Rybok, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Kamis (16/05/2024).
Selain evakuasi, Polres Mahakam Ulu juga mendirikan dapur umum dan terus menyalurkan bantuan berupa makanan siap saji kepada para warga korban banjir yang terisolir dan sulit untuk dijangkau.
Baca Juga: Kondisi Geografis Mahakam Ulu, Kabupaten Termuda di Kaltim
Proses evakuasi warga telah dilakukan oleh tim gabungan dari Polres Mahakam Ulu, BPBD, dan dinas terkait lainnya sejak Rabu (15/5/2024) malam. Tim gabungan juga membantu mengevakuasi barang-barang berharga milik korban banjir ke tenda-tenda pengungsian di lokasi yang lebih tinggi.
"Mulai tadi malam kita sudah mulai mengevakuasi warga ke titik yang lebih tinggi," kata Anthony Rybok.
Banjir yang melanda Kabupaten Mahakam Ulu ini disebabkan oleh tingginya curah hujan yang menyebabkan air di Sungai Mahakam meluap. Meskipun evakuasi terus dilakukan, tidak sedikit warga yang memilih untuk tetap bertahan di dalam rumah.
Berita Terkait
-
Mobil Mogok Setelah Terjang Banjir? Ini Langkah Tepat Mengatasinya!
-
Banjir Bandang Landa Sukabumi, Kemensos Langsung Salurkan Bantuan Logistik
-
Bakal Lanjutkan Program Anies, "Parkir" Air jadi Jurus RK Cegah Banjir di Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
-
Hujan Deras Guyur Jakarta, 43 RT Kebanjiran
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Survei Cyrus: Rudy-Seno Unggul Elektabilitas 54,2%, Tren Dukungan untuk Isran-Hadi Menurun
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
Langkah Hukum Rudy Mas'ud Terhadap Aktivis Dinilai Kontraproduktif untuk Kampanye, Kata Musyanto
-
Dukungan Isran Noor pada Pemuda Konservasi Kaltim, Wujud Kepedulian Terhadap Alam
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"