SuaraKaltim.id - Isu poster Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Budisatrio Djiwandono maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 saat ini sedang ramai diperbincangkan di media sosial (Medsos). Terlebih, dirinya digadang-gadang berduet dengan Kaesang Pangarep, anak dari Presiden RI Joko Widodo.
Kabar ini mencuat ke publik setelah Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengunggah foto Budisatrio Djiwandono dan Kaesang Pangarep di akun Instagramnya.
Foto tersebut menampilkan keponakan Prabowo Subianto, Budisatrio Djiwandono, dan putra Joko Widodo, Kaesang Pangarep.
Ketua DPD Partai Gerindra Kaltim Andi Harun buka suara terkait langkah politik Budisatrio jika memang benar maju di Pilgub DKI Jakarta.
Baca Juga: DPC Gerindra Samarinda Tutup Penjaringan Bacalon Wawali, 13 Kandidat Siap Bertarung
"Tentu saya di daerah menyerahkan sepenuhnya kepada ketua umum, tetapi Budisatrio sebagai anggota DPR RI wilayah Kaltim merupakan kebanggaan bagi kami, karena mendapatkan peluang karir politik yang lebih tinggi," ungkap Andi Harun, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Jumat (31/05/2024).
Menurutnya, karir politik Budisatrio akan menjadi lebih tinggi apabila bisa maju dalam kontestasi politik November datang. Terlebih, bisa berpasangan dengan anak presiden RI yakni Kaesang.
"Kami mendoakan agar Budisatrio sukses dalam karir politik dan berkontribusi di DPP Partai Gerindra. Intinya, kami di daerah mendukung beliau," ungkap Andi Harun pada Kamis (30/05/2024).
"Politik itu dinamis, dan ada program cek ombak," imbuhnya.
Kendati demikian, Budisatrio Djiwandono sering disebut sebagai salah satu kandidat potensial untuk Pilkada Jakarta 2024. Dia memenuhi sejumlah kriteria untuk memimpin Jakarta di masa depan. Andi Harun juga belum memberikan usulan mengenai kader yang dapat menggantikan Budisatrio di Kaltim.
Baca Juga: Serahkan Formulir ke Gerindra, Mahyudin Nyatakan Siap Maju di Pilgub Kaltim 2024
"Masih terlalu jauh, kita tunggu saja," tutup Andi Harun.
Berita Terkait
-
Strategi Cerdas Bangkitkan Pariwisata Indonesia, Legislator Gerindra Dorong Digitalisasi Data Turisme
-
Nempel ke Shin Tae Yong, Publik Sarankan Eliano Reijnders Tiru Pratama Arhan: Minimal Mertuanya Orang Gerindra..
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Pandji Pragiwaksono Bongkar Kejanggalan Dukungan Prabowo ke Ahmad Luthfi: Ini Bohong!
-
Saksikan Penampilan di Debat Pilkada Pamungkas, Muzani Gerindra Pede RK-Suswono Menang di Jakarta
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Pengumuman Administrasi Beasiswa Bontang Ditunda, 760 Pendaftar Gugur Berkas
-
Hadir di Kampanye Akbar Rudy-Seno, Hetifah Beri Imbauan: Pastikan Hadir di TPS
-
Sugianto Panala Putra Jawab Tuduhan Nadalsyah: Semua Itu Kebohongan
-
Bawaslu Barito Utara Nyatakan Tidak Ada Unsur Fitnah dalam Kampanye Sugianto Panala Putra