SuaraKaltim.id - Posisi Basri Rase sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Bontang resmi diganti.
Pengurus PKB Kaltim menunjuk Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Selamat Ari Wibowo sebagai Pelaksana Tugas (Plt) DPC PKB Bontang.
Hal itu menunjukkan kalau posisi Basri di PKB resmi terlengser. Alasan Basri dilengserkan karena DPW Kaltim sudah membuat aduan terkait Wali Kota Bontang itu yang maju melalui jalur perseorangan untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) di November nanti.
Wakil Ketua DPW PKB Kaltim, Sutomo Jabir membenarkan adanya penugasan sementara Ketua DPC yang diambil alih Selamat Ari Wibowo.
Informasi ada surat keputusan untuk Plt Ketua DPC PKB Bontang yang dijabat oleh pak Slamet selaku Sekretaris DPW," ucap Sutomo Jabir, disadur dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Minggu (09/06/2024).
Alasan adanya pergantian itu karena DPC PKB Bontang dianggap tidak produktif. Bahkan laporan menjelang Pelantikan DPRD terpilih soal komposisi fraksi dan pembagian tugas tidak ada diberikan.
Alasan penyelamatan organisasi pun diambil oleh DPP agar PKB Bontang tidak terbengkalai seperti saat ini. "Sekarang apa yang dikerjakan tidak ada. Laporan pun tidak dilakukan. Makanya langkah penyelamatan organisasi dilakukan," sambungnya.
Saat ini struktur baru ditugaskan untuk mempersiapkan momentum besar. Termasuk pada Pilkada 2024 mendatang. "Untuk struktur hanya Ketua yang dari DPW PKB Kaltim. Selebihnya tetap dipegang loyalis PKB Bontang," tuturnya.
Klik Kaltim berupaya mengkonfirmasi Plt PKB Bontang Selamat Ari Wibowo. Namun belum mendapatkan respon. Media ini juga coba menghubungi Basri namun belum mendapat tanggapan.
Baca Juga: Ancaman Mundur DPC PKB Bontang Tak Dihiraukan, Syafruddin Sebut Basri Rase "Lebih Bagus Keluar"
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Sunscreen Terbaik untuk Pelajar dan Mahasiswa, Harga Mulai 18 Ribuan
-
5 Link DANA Kaget untuk Tambahan Belanja, Saldo Rp397 Ribu Langsung Cair
-
5 Link DANA Kaget Terbaru di Hari Minggu, Saldonya Bernilai Rp499 Ribu
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas
-
Jaga Identitas di IKN, DPRD PPU Siapkan Payung Hukum untuk Adat Paser