SuaraKaltim.id - Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kalimantan Timur (Kaltim) Irhan Hukmaidy menyatakan, ekonomi biru menjadi fokus utama dalam melaksanakan ekosistem laut berkelanjutan di provinsi ini.Hal itu ia sampaikan belum lama ini.
"Meskipun perhatian dunia masih banyak tertuju pada ekonomi hijau, kami menekankan bahwa ekonomi biru memiliki peran krusial dalam memastikan keberlanjutan dan kelestarian lingkungan," ujar Irhan, melansir dari ANTARA, Selasa (11/06/2024).
Irhan menjelaskan, ekonomi biru merupakan bagian spesifik dari ekonomi hijau yang berfokus pada pemanfaatan sumber daya kelautan secara berkelanjutan. Laut, sebagai medianya, memiliki peran sentral dalam ekonomi biru.
Irhan menyoroti pentingnya memahami konsep we cannot go green without blue, artinya, tidak mungkin dapat membangun ekonomi hijau tanpa mempertimbangkan peran laut dalam membatasi perubahan ekosistem dan merangsang pembangunan sosial dan ekonomi.
Baca Juga: Akmal Malik Sebut IKN Butuh Dukungan Maksimal dari Seluruh Kota di Indonesia
"Kami terus menggalakkan semangat tentang pentingnya mengarahkan generasi muda untuk mengoptimalkan pengelolaan perikanan berkelanjutan. Maka dari itu, peran strategis perikanan dalam memastikan ketahanan pangan dan keberlanjutan ekosistem laut dinilai penting," katanya lagi.
Dalam upaya mengintegrasikan pemanfaatan ruang laut, Irhan menekankan pentingnya izin kesesuaian kegiatan. Para pelaku, termasuk wisata bahari, homestay, rumah makan, atau pemanfaatan usaha berbasis laut lainnya harus memiliki izin yang sesuai dengan rencana tata ruang wilayah provinsi.
"Itulah pentingnya mengoptimalkan peran konservasi dan zona inti dalam membatasi aktivitas yang dapat merusak ekosistem laut," ucapnya.
Prestasi Kaltim dalam pemanfaatan laut juga patut dicatat. Pada 2023, Kaltim meraih penghargaan Coastal Awards sebagai peringkat pertama nasional dalam kategori kepatuhan pemanfaatan ruang laut dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI.
"Ini menunjukkan komitmen daerah dalam menjaga keberlanjutan dan kelestarian laut," tuturnya.
Baca Juga: Seno Aji dan Rudy Mas'ud Perkuat Komunikasi Politik Jelang Pilgub Kaltim 2024
Dengan semakin matangnya birokrasi dan kesadaran akan pentingnya ekonomi biru, Indonesia siap menyongsong masa depan sebagai negara emas yang berkelanjutan.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
Terkini
-
Minggu Ceria, Buka 3 Link DANA Kaget Hari Ini buat Traktir Keluarga
-
Kumpulan 8 Link DANA Kaget Terbaru, Buruan Klaim Saldo Gratis Sebelum Terlambat!
-
3 Amplop DANA Kaget Bernilai Ratusan Ribu, Bikin Akhir Pekan Tenang
-
Hadiah Spektakuler Dibagikan, BRImo FSTVL 2024 Apresiasi Nasabah Setia BRI
-
Kumpulan 5 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Jangan Tertipu Tautan Saldo Gratis Palsu!