SuaraKaltim.id - Peningkatan signifikan jumlah penumpang angkutan udara dan laut terjadi di Kalimantan Timur (Kaltim). Hal itu diungkapkan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kaltim Yusniar Juliana belum lama ini.
Dia mengatakan, di April kemarin, jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan mencapai 303.303 orang. Angka itu menunjukkan peningkatan sebesar 44,26 persen dibandingkan dengan Maret tahun ini.
"Penumpang dengan tujuan internasional juga mengalami kenaikan sebanyak 3.650 orang, atau 42,08 persen lebih tinggi dari bulan sebelumnya," ungkapnya dalam keterangan resminya belum lama ini, dikutip Minggu (23/06/2024).
Selama Januari hingga April kemarin, jumlah penumpang angkutan udara domestik sebanyak 927.764 orang atau naik sebesar 12,97 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2023 lalu.
Baca Juga: Harga TBS Sawit Kaltim Terjun Bebas, Petani Terancam Rugi
Kemudian, jumlah penumpang internasional selama Januari hingga April 2024 sebanyak 13.077 orang atau naik sebesar 79,36 persen.
Untuk jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri yang diberangkatkan pada April 2024 tercatat 71.323 orang atau naik 87,41 persen dibandingkan dengan Maret 2024.
"Periode Januari - April 2024, jumlah penumpang mencapai 171.577 orang atau naik sebesar 21,40 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2023," terangnya.
Jumlah barang yang diangkut pada April 2024 naik 11,23 persen dibandingkan dengan Maret 2024 menjadi 8.038,61 ribu ton.
Selama periode Januari - April 2024 jumlah barang yang diangkut mencapai 31.685,00 ribu ton atau naik sebesar 34,13 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada 2023 kemarin.
Baca Juga: Terperangkap Kebejatan Paman, Pelajar Samarinda Alami Kekerasan Seksual Sejak Usia 13 Tahun
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
Pilihan
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
Terkini
-
10 Desain Dapur Cantik Sederhana di Rumah Kampung, Estetik dan Fungsional!
-
Akhir Pekan Klaim 5 Saldo Dana Kaget Ratusan Ribu, Jangan Sampai Terlewat!
-
8 Desain Rumah 6x8 Keren Biaya Murah, Cocok untuk Keluarga Muda!
-
Klaim Mudah! Panduan + 10 Link DANA Kaget Langsung Cair
-
5 Desain Kamar Mandi Anak Paling Ceria dan Aman, Bikin Si Kecil Betah Berlama-lama!