SuaraKaltim.id - Setelah tujuh hari pencarian intensif, operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) untuk menemukan seorang anak berinisial F (13) yang tenggelam di Sungai Mahakam resmi dihentikan. Basarnas Kota Samarinda bersama pihak terkait masih melakukan pemantauan di lokasi kejadian.
"Hari ini adalah hari ketujuh operasi pencarian. Kami telah melakukan operasi dari pagi hingga sore, namun belum menemukan titik terang. Oleh karena itu, operasi SAR resmi dihentikan," kata Koordinator Unit Siaga SAR Samarinda, Riqi Efendi, pada Jumat.
Meskipun operasi SAR dihentikan, Basarnas Samarinda tetap berkoordinasi dengan instansi terkait untuk melanjutkan proses pemantauan. Tim pemantauan ini terdiri atas Basarnas Samarinda, Tim Polair Polda Kaltim, KSOP, Satpolair Polresta Samarinda, dan pihak lainnya.
F dilaporkan tenggelam pada Sabtu (22/6/2024) di perairan Sungai Mahakam, tepatnya di Jalan RE Martadinata, Kelurahan Teluk Lerong Ilir, Kecamatan Samarinda Ulu. Tim SAR telah melakukan berbagai upaya maksimal selama beberapa hari untuk menemukan korban, namun hingga operasi dihentikan, keberadaan korban masih belum diketahui.
Baca Juga: Bawaslu Samarinda Deteksi Kerawanan Coklit Pilkada 2024, Pengawasan Diperketat
Tim gabungan SAR telah melakukan berbagai metode pencarian, termasuk penyisiran di permukaan air, pemantauan udara menggunakan drone, pembuatan ombak buatan, dan penggunaan alat Echosounder untuk survei bawah air. Namun, pencarian menghadapi kendala cuaca yang tidak menentu, yang menyulitkan tim gabungan.
"Salah satu kendala yang dihadapi dalam operasi pencarian adalah cuaca yang tidak menentu. Hal ini membuat tim gabungan kesulitan untuk menemukan korban yang tenggelam. Alhamdulillah, semua proses operasi berjalan lancar dan seluruh petugas selamat," ujar Riqi.
Hingga hari ketujuh, tim gabungan telah melakukan pencarian dengan radius mencapai 8 kilometer. Mereka berharap dengan pemantauan yang berkelanjutan, korban dapat ditemukan dalam beberapa hari ke depan.
"Tim gabungan telah melakukan pencarian hingga ke aliran sungai di Kecamatan Anggana. Pencarian juga dibantu oleh Tim Polair Polda Kaltim, Pos TNI AL, dan beberapa relawan di Sungai Kapih," sebut Riqi.
Basarnas Samarinda mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati saat beraktivitas di sekitar sungai, terutama anak-anak. Orang tua juga diimbau untuk selalu mengawasi anak-anak mereka saat bermain di dekat sungai Mahakam. (antara)
Baca Juga: KPU Samarinda Tunggu Aplikasi Sirekap, Perubahan Suara PSU Terlihat di Rekapitulasi
Berita Terkait
-
5 Penumpang Longboat Tenggelam di Halmahera Selatan, Begini Kronologinya!
-
Korupsi Pengadaan Truk, Eks Sestama Basarnas Max Ruland Boseke Divonis 5 Tahun Bui
-
Kota Tenggelam: Bagaimana Perubahan Iklim Mengancam Daerah Pesisir?
-
Wow! Stadion Segiri Berubah Total Usai Direnovasi 81 Miliar, Intip Perubahannya
-
Bukber Asyik di Samarinda & Balikpapan: Ini 5 Kafe serta Restoran Pilihan untuk Ramadan!
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
-
Kronologi Pemerkosaan Jurnalis Juwita Sebelum Dibunuh, Terduga Pelaku Anggota TNI AL
Terkini
-
BMKG: Hujan 80-90 Persen Berpotensi Guyur Kaltim, Warga Diminta Waspada
-
Cegah Perundungan, DPRD PPU Dorong Kolaborasi Sekolah, Orang Tua, dan Pemerintah
-
Dugaan Pencemaran Laut, PT EUP: Kami Tetap Peduli pada Kesejahteraan Nelayan
-
Peringatan BMKG: Waspadai Dampak Pasang Laut di Pesisir Kaltim pada 2 April 2025
-
Sinergi DPRD dan Pemkab PPU, Stunting Berkurang Hingga 11,55 Persen