SuaraKaltim.id - Kabar kemacetan di Ibu Kota Nusantara (IKN) tentu sudah tidak asing di telinga masyarakat di sekitarnya.
Adapun, kemacetan ini sudah banyak mendapat keluhan dari masyarakat lantaran debu-debu yang ditimbulkan oleh para pengguna jalan.
Diduga, kemacetan ini lantaran jalan akses menuju IKN dari kendaraan logistik dan kendaraan umum jadi satu.
Sementara, video seorang supir truk yang berusaha menahan rem karena sedang berada di tanjakan dan mengalami kemacetan panjang viral di media sosial.
Video tersebut direkam oleh temannya yang memperlihatkan kegelisahan sang sopir truk karena menahan rem seorang diri.
Sang sopir truk terlihat gelisah dan berusaha menenangkan diri sendiri karena membawa muatan alat berat excavator di tengah tanjakan yang macet.
Ekspresi panik sang sopir truk dengan keadaan yang mengkhawatirkan itupun langsung menjadi sorotan di media sosial.
"Sebuah Video Viral di Sosmed Yang Memperlihatkan Seorang Driver Truk Trailer Ketar Ketir Saat Membawa Muatan Excavator Menghadapi Kemacetan Tepat di Tanjakan Daerah Poros Penajam IKN Nusantara. Video Source; Tiktok hsn, stywan," kata akun Intagram @samarindasosmed, Selasa (06/08/2023).
Banyak netizen pun mendoakan keselamatan sopir hingga mobil-mobil yang berada di belakangnya.
Baca Juga: Balikpapan Bersolek Sambut HUT RI di IKN, Apa Saja Persiapannya?
"Semoga dilancarkan selamat sampe tujuan," ujar netizen.
"Yang dibelakangnya jg was-was ituuu," tulis netizen.
"salut atas konsentrasi dan dedikasinya," jelas netizen.
"Sopir : bismillah... Bismillah... Mobil belakang : ya allah ya allah," tambah lainnya.
Kontributor : Maliana
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram