SuaraKaltim.id - Jelang upacara HUT ke-79 Republik Indonesia (RI) di Ibu Kota Nusantara (IKN), sebanyak 70% warga lokal Kalimantan Timur (Kaltim), dan 30% undangan khusus akan menghadiri perayaan tersebut.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim siap mendukung penuh kelancaran rangkaian acara peringatan 17 Agustus ini.
Sri Wahyuni selaku Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) mengungkapkan, ada 1.500 warga Kaltim yang diundang untuk ikut serta dalam Upacara Bendera di IKN.
Mereka merupakan perwakilan dari 10 kabupaten/kota di Kaltim, dengan mayoritas berasal dari Penajam Paser Utara (PPU).
Baca Juga: Hadi Mulyadi Yakin Dapat Dukungan PDI-P untuk Pilgub Kaltim 2024
Peserta upacara di IKN akan terdiri dari anggota Forkompinda Kaltim, perwakilan tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan organisasi kemasyarakatan.
Sri Wahyuni juga menambahkan bahwa bagi masyarakat yang tidak bisa hadir langsung di IKN, pemerintah telah menyiapkan fasilitas nonton bareng (nobar) di beberapa lokasi.
"Kami sudah siapkan videotron untuk nonton bareng di Pentacity Mall Balikpapan dan Big Mall Samarinda," ujar Sri, dikutip dari KaltimToday.co--Jaringan Suara.com, Senin (12/08/2024).
Selain itu, di PPU juga akan ada nobar di kantor camat dan kantor kelurahan, khusus untuk masyarakat setempat.
Sri juga menjelaskan bahwa rangkaian acara akan dimeriahkan dengan Gebyar Kemerdekaan, edukasi tentang Ibu Kota Nusantara, serta momen penting menyaksikan bersama Detik-detik Proklamasi.
Baca Juga: AHY Dorong Kepastian Hukum Tanah untuk Menarik Investasi Asing di IKN
Diharapkan, upacara bendera perdana di Ibu Kota Nusantara ini dapat berjalan lancar dan menjadi bagian dari sejarah besar bangsa.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Kumpulan 8 Link DANA Kaget Terbaru, Buruan Klaim Saldo Gratis Sebelum Terlambat!
-
3 Amplop DANA Kaget Bernilai Ratusan Ribu, Bikin Akhir Pekan Tenang
-
Hadiah Spektakuler Dibagikan, BRImo FSTVL 2024 Apresiasi Nasabah Setia BRI
-
Kumpulan 5 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Jangan Tertipu Tautan Saldo Gratis Palsu!
-
3 Amplop DANA Kaget Segera Ditransfer ke Dompet Digitalmu!