SuaraKaltim.id - Isu pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Nusantara, Kalimantan Timur (Kaltim) masih saja menjadi topik hangat untuk diperbincangkan.
Baru-baru ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali membahas terkait keputusannya secara langsung untuk menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) tentang pemindahan ibu kota.
Publik pun sudah menyoroti terkait keputusan Jokowi yang belum juga menerbitkan Keppres pemindahan ibu kota ini.
Padahal, sosok Jokowi lah yang sangat getol menginginkan ibu kota pindah ke Kalimantan di tengah kepemimpinannya, yang bahkan pemindahan ibu kota ini tidak ada dalam janji kampanyenya.
Ada dugaan keputusan menunda Keppres pemindahan ibu kota ini sengaja dilakukan agar dilimpahkan kepada Presiden terpilih, Prabowo Subianto.
Apakah hal tersebut benar dan apa alasan Jokowi belum menerbitkan Keppres?
Dikutip dari Antara, Jokowi menyebut kepindahan ibu kota ini bukan hanya sekedar tandatangan, tetapi kesiapan Ibu Kota Nusantara (IKN) itu sendiri.
"Kita melihat itu kesiapan betul betul, di sana harus betul-betuk siap betul. Kalau cuma hanya tanda tangan, tanda tangan gampang, tapi kesiapan IKN itu sendiri. Kalau yang namanya ditandatangani, pindah itu semua harus siap," kata Jokowi setelah menghadiri Indonesia International Geothermal Convention and Exhibition 2024, di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (18/09/2024).
Menurut Jokowi, kesiapan tersebut meliputi Gedung, listrik, furnitur, hingga sumber daya manusia.
Baca Juga: Pengunjung IKN Semakin Ramai, Bus Listrik Bakal Ditambah?
"Bukan hanya gedung yang siap, furnitur harus siap, listrik harus siap, SDM harus siap, sistemnya harus siap, pindahan rumah aja ruwetnya kayak gitu, ini pindah ibu kota jadi semua harus dihitung," ujar Jokowi.
Jokowi pun menyinggung bahwa Keppres pemindahan ibu kota juga bisa saja ditandatangani oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
"Yang tanda tangan bisa saya bisa presiden terpilih Prabowo Subianto," tambahnya.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Jumat Berkah Makin Cuan: Sikat Saldo ShopeePay Gratis Rp2,5 Juta, Langsung Cair!
-
CEK FAKTA: Ramai Video Kapal Bantuan Tiba di GazaFaktanya dari Tunisia!
-
Harta Karun Biru Kalimantan Timur: Potensi Karbon Laut Bernilai Ratusan Ribu Dolar AS Terungkap!
-
CEK FAKTA: Infeksi Cacing Bukan Karena Mi Instan, Ini Penjelasan Dokter
-
Pengamat Ingatkan Rotasi Pejabat Kaltim Tak Jadi Ajang Politik Balas Budi