SuaraKaltim.id - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Hadi Mulyadi menegaskan, di bawah kepemimpinannya bersama Isran Noor, Bumi Mulawarman berhasil menurunkan angka stunting secara signifikan. Bahkan, lebih baik dibandingkan rata-rata nasional.
Pernyataan ini disampaikan Hadi dalam debat Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltim 2024 yang berlangsung di Plenary Hall, GOR Kadrie Oening Sempaja, Samarinda, pada Rabu (23/10/2024) kemarin.
"Ketika saya menjadi wakil gubernur, saya juga menjadi salah satu anggota Satgas Stunting. Jadi, saya sangat memahami angka-angka terkait stunting ini," ujar Hadi Mulyadi, dikutip dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Kamis (24/10/2024).
Meski begitu, Ia mengakui, pada 2022 lalu, angka stunting di Kaltim sempat berada di atas rata-rata nasional, yakni 23,9 persen. Namun, melalui berbagai program dan intervensi yang dilakukan, angka tersebut terus menurun.
Baca Juga: Paslon Rudy-Seno dan Isran-Hadi Siap Adu Gagasan Soal Pembangunan di Debat Pilgub Kaltim
Hadi menjelaskan, pada 2023, angka stunting di Kaltim turun menjadi 22,9 persen, dan pada Desember 2023, angkanya kembali turun ke 18,3 persen. Tren positif ini berlanjut hingga pertengahan 2024, di mana angka stunting mencapai 14,5 persen, jauh di bawah angka stunting nasional.
"Data terbaru menunjukkan penurunan yang signifikan. Jadi, saya sarankan agar data di-update," ujar Hadi, menekankan pentingnya melihat perkembangan terkini untuk memahami keberhasilan penanganan stunting di provinsi tersebut.
Hadi juga menyinggung bahwa lonjakan angka stunting pada 2022 sebagian besar disebabkan oleh dampak pandemi COVID-19 yang baru saja berakhir. Namun, sejak saat itu, berbagai langkah penanganan stunting yang efektif telah memberikan hasil nyata bagi masyarakat Kaltim.
"Persoalan kesehatan masyarakat memang bukan hanya tentang stunting, ada banyak aspek yang perlu diperhatikan. Tapi stunting adalah prioritas karena menyangkut masa depan generasi kita," tambah Hadi.
Keberhasilan ini mencerminkan komitmen pemerintahan Isran-Hadi dalam memperbaiki kesehatan masyarakat melalui program-program yang terukur dan berdampak langsung.
Baca Juga: Pengamat Kritik APK Pilkada Kaltim 2024: Foto Paslon Besar, Visi-Misi Tak Terlihat
Stunting yang selama ini menjadi masalah nasional kini mulai diatasi dengan langkah konkret di Kaltim, menunjukkan kepemimpinan yang efektif dan berfokus pada kesejahteraan masyarakat.
Berita Terkait
-
Debat Pilkada Jateng 2024 Rampung, KPU Ingatkan Masa Tenang!
-
Cagub Jateng Luthfi Bergetar Ucap Terima Kasih pada Anaknya yang Disabilitas di Debat Pamungkas
-
Debat Pilkada Jateng, Ahmad Luthfi Pakai Filosofi Jawa Saat Bicara Kebijakan Publik
-
Gegara Mikrofon, Debat Ketiga Pilgub Aceh Ricuh, Pendukung Paslon Ribut Naik ke Panggung
-
Ketum TP PKK Tekankan Pentingnya Inovasi dan Adaptasi Teknologi Informasi Dalam Laksanakan Program PKK
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Generasi Z hingga Baby Boomers: Isran-Hadi Dominasi Survei Poltracking
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Kejar Mimpi di Samarinda: Konser CIMB Niaga Angkat Talenta Lokal
-
Pembagian Uang di Dome Balikpapan, Irma Suryani: Murni Kebiasaan, Bukan Kampanye