SuaraKaltim.id - Beredar video dengan durasi beberapa detik diduga memperlihatkan para pekerja di Ibu Kota Nusantara (IKN) yang masih bekerja walaupun hujan terjadi. Video itu beredar di media sosial (Medsos) Instagram.
Dalam video yang diduga direkam di dalam mobil, nampak beberapa pekerja yang disebut di IKN tetap melakukan pekerjaannya walaupun hujan rintik terjadi.
Video itu menunjukkan pekerja yang ada di jalan dengan alat kerjanya, pekerja yang berada di lingkungan pembangunan gedung, serta pekerja yang berkendara dengan sepeda motor.
Terdapat keterangan juga diberikan di video. Menegaskan soal para pekerja yang beraktivitas di IKN walaupun cuacanya hujan.
"Hujan-hujan para pekerja tetap beraktivitas untuk pembangunan IKN," tulis pembuat video, dikutip Selasa (14/01/2025).
Video para pekerja diduga di IKN itu diunggah di akun @hiper_ikn. Admin dari akun itu juga menuliskan keterangan di unggahannya.
Admin menyebut, para pekerja yang ada di video ialah perantauan. Ia juga mendoakan kesehatan mereka.
"Pekerja rantau walau hujan tetap bekerja Sehat selalu bapak-bapak pekerja. Oksendaw," ucapnya.
Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan tanggapan. Banyak dari mereka yang memberikan semangat kepada para pekerja yang disebut berada di IKN itu.
Baca Juga: Hanya 8 Persen Lahan Istana Terpakai, IKN Habiskan Rp 2 Triliun untuk Ikon Nasional
"Karna mereka lah sebenernya pahlawan sesungguhnya tanpa mereka tak bisa berdiri IBU KOTA NUSANTARA...semoga para pekerja keras di beri kesehatan serta rezeki yg baik," sebut @putra*****.
"Maa Syaa Allah semangat orang² hebat," lanjut @about*****.
"Semoga IKN menjadi kota yang bagus seperti kota Tokyo," harap @adith*****.
"Semangat dan sehat2 selalu," timpal @natur*****.
"Fight till the end," ujar @engin*****.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Mobil Bekas Kabin Luas 70 Jutaan, Mesin Tangguh Jarang Masuk Bengkel
-
Warga Kaltim Diminta Waspada Virus Nipah lewat Kelelawar, Ini Gejalanya
-
5 Mobil Bekas untuk Dana Terbatas, Pilihan Logis yang Fungsional dan Ekonomis
-
6 Lipstik untuk Wanita 40 Tahun ke Atas, Elegan Bikin Tampilan Lebih Muda
-
Proyek IKN Dominasi Belanja Pusat di Kaltim, Capai Rp63,4 Triliun