-
Badan Kehormatan (BK) DPRD Kaltim akan memanggil anggota dewan berinisial AG pada 15 Oktober 2025 untuk klarifikasi terkait pernyataannya di media sosial yang dinilai berpotensi melanggar etika.
-
Ketua BK DPRD Kaltim, Subandi, menyebut sejumlah laporan masyarakat diterima terkait ucapan AG, meski secara normatif belum tentu masuk kategori pelanggaran etik.
-
BK menegaskan pentingnya menjaga marwah lembaga dan mengingatkan agar anggota dewan menggunakan media sosial untuk edukasi publik, bukan memancing emosi pihak lain.
SuaraKaltim.id - Badan Kehormatan (BK) DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) akan memanggil salah satu anggota legislatif berinisial AG pada Rabu, 15 Oktober 2025.
Pemanggilan tersebut dilakukan guna meminta klarifikasi atas sejumlah pernyataan AG di media sosial yang dinilai berpotensi melanggar etika sebagai wakil rakyat.
Ketua BK DPRD Kaltim, Subandi, membenarkan agenda tersebut dan menyebut bahwa pihaknya telah menerima beberapa laporan terkait sikap dan ucapan AG yang dianggap kurang pantas.
“Rencananya akan ada sesi klarifikasi, di mana kami akan menyampaikan beberapa pertanyaan langsung kepada yang bersangkutan,” ujar Subandi saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin, 13 Oktober 2025, dikutip dari Presisi.co--Jaringan Suara.com.
Menurutnya, secara normatif tindakan AG belum tentu masuk kategori pelanggaran etik, namun sejumlah pernyataan di media sosialnya dinilai perlu dievaluasi karena bisa menimbulkan reaksi negatif di masyarakat.
“Jangan sampai pernyataan AG malah memancing emosi pihak lain,” tegasnya.
Subandi menambahkan, BK akan membahas hal ini secara internal sebagai langkah menjaga marwah lembaga legislatif dan memastikan setiap anggota dewan mematuhi kode etik, termasuk dalam beraktivitas di ruang digital.
“AG memiliki banyak pengikut di media sosial. Justru itu bisa menjadi sarana yang baik untuk menyampaikan edukasi, bukan sebaliknya,” tandasnya.
Baca Juga: Pengamat Ingatkan Rotasi Pejabat Kaltim Tak Jadi Ajang Politik Balas Budi
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
5 Mobil Bekas 50 Jutaan Bukan Toyota buat Anak Muda, Hemat dan Bertenaga
-
Penerimaan Pajak Kaltim Capai Rp16,24 Triliun, Berikut Rinciannya
-
4 Mobil Matic Bekas Kabin Luas: Muat Banyak Keluarga, Aman di Segala Medan
-
Dari Samarinda Menuju IKN: SDM Peneliti Muda Mulai Disiapkan
-
Ratusan Guru Honorer di Kaltim Terganjal Administrasi Menjadi PPPK