SuaraKaltim.id - Media sosial diramaikan dengan unggahan tangkapan layar sebuah pesan WhatsApp antara bapak dan anak. Keduanya membahas soal masa muda.
Dalam chat tersebut, pandangan si bapak soal apa harus dilakukan anak perempuannya langsung mencuri perhatian dan dipuji habis-habisan oleh warganet.
Hal ini diketahui dari akun @tanyainrl di Twitter yang mengunggah tangkapan layar chat bapak dan anak tersebut belum lama ini.
Foto itu memperlihatkan pesan sang ayah yang tidak pernah melarang anaknya untuk melakukan sesuatu di masa mudanya. Ayahnya menyuruh purtinya itu untuk tak perlu memikirkan dan mendengarkan omongan orang lain terhadap anaknya.
Baca Juga:Viral Lelaki Larang Calon Istri Nikah Pakai Gaun Putih Karena Tak Perawan
"Yang bilang kamu habisin uang itu siapa? Papa kerja juga buat kamu sebisa mungkin papa kerja buat memenuhi kebuthan kamu. Jangan dengerin kata orang," tulis chat itu.
Ayahnya yang juga mengetahui kenakalan putrinya di luar rumah, hanya memaklumi perilaku anaknya itu.
"Caca mau ke club itu juga apa papa pernah larang? Yang penting tahu batas wajarnya Caca kayak gimana. Kamu sudah besar tahu mana baik buruknya buat diri kamu sendiri. Yang penting selalu ingat pesan papa. Jaga Mahkota mu," nasehat ayahnya.

Ayahnya yang merasa waktu bermain anaknya akan berkurang ketika Caca purtinya itu mulai berkuliah, menasehati agar Caca untuk menikmati masa mudanya dengan bersenang-senang.
"Kamu masih muda masih butuh waktu buat senang-senang bair nanti tahu dunia keras seperti apa. Papa wajarin karena papa juga pernah muda, nanti apalagi kamu kalau sudah kuliah jadi ambil kedokteran bahkan kamu nanti waktu buat kamu sennag-senang itu bahkan berkurang. Banyak hal yang kamu harus pelajari," lanjut chat ayahnya.
Baca Juga:Tak Perawan, Wanita Ini Dilarang Calon Suaminya Bergaun Putih saat Nikah
Tak hanya memaklumi putrinya, sosok ayah ini juga memahami putranya yang merokok.