Senin 4 Januari, Ada Tambahan 185 Kasus Harian Covid-19 di Kaltim

Penambahan kasus harian Virus Corona di Kaltim pada Senin (4/1/2021) tercatat 185 kasus positif baru dan juga enam kasus kematian.

Chandra Iswinarno
Senin, 04 Januari 2021 | 22:36 WIB
Senin 4 Januari, Ada Tambahan 185 Kasus Harian Covid-19 di Kaltim
Ilustrasi Covid-19. (Pexels)

SuaraKaltim.id - Satgas Penanganan Covid-19 Kalimantan Timur (Kaltim) menyatakan penambahan kasus harian Virus Corona di provinsi tersebut pada Senin (4/1/2021) tercatat 185 kasus positif baru dan juga enam kasus kematian.

Dikutip dari Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com, Total tersebut terdiri dari kasus yang berada di Kota Balikpapan sebanyak 79 kasus, Kabupaten Berau dan Kutai Timur masing-masing 27 kasus. Kemudian Kota Bontang 17 kasus, Kabupaten Kutai Kartanegara 12 kasus, Kota Samarinda 10 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 6 kasus, Kutai Barat 5 kasus, dan Kabupaten Paser 2 kasus.

Sedangkan pasien sembuh bertambah 191 kasus. Samarinda 46 kasus, Kota Balikpapan 45 kasus, Kabupaten Berau 28 kasus, Kota Bontang 22 kasus, Kabupaten Kutai Barat dan Kutai Timur masing-masing 15 kasus.

Kemudian Kutai Kartanegara 7 kasus, Kabupaten Penajam Paser Utara 6 kasus, Kabupaten Paser 5 kasus, dan Kabupaten Mahakam Ulu 2 kasus.

Baca Juga:Gubernur Isran Noor Minta Warga Kaltim Waspada Penyebaran Covid-19

Adapun pasien positif covid-19 yang meninggal dunia bertambah 6 kasus. Dari Kabupaten Kutai Barat 1 kasus, Penajam Paser Utara 1 kasus, Kota Balikpapan 3 kasus dan Samarinda 1 kasus.

Secara kumulatif jumlah positif di Kaltim sebanyak 28.077 kasus, sebanyak 3.773 masih menjalani perawatan di rumah sakit dan isolasi mandiri, sebanyak 23.535 pasien sembuh dan 769 kasus kematian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini