SuaraKaltim.id - Ketua DPD Gerindra Kaltim Andi Harun menyatakan, belum memikirkan soal dirinya maju ke ajang Pemilihan Gubernur Kaltim pada 2024 nanti. Hal itu kembali ia sampaikan dalam Halal Bihalal Gerindra di Balikpapan, pada Sabtu (21/5/2022) kemarin.
“Saya masih ingin konsentrasi menyelesaikan tugas saya sebagai Wali Kota Samarinda 2024 nanti waktu yang akan berbicara,” ujarnya, dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Minggu (22/5/2022).
Ia mengatakan, alasan dirinya ingin konsentrasi mengurus Kota Tepian karena sebagai pemimpin daerah tersebut ia belum genap dua tahun mengemban amanah tersebut. Sehingga katanya, masih banyak tugas yang harus diselesaikan sebagai bentuk komitmen dirinya.
“Karena saya baru mendapatkan amanah satu tahun lebih. Saya ingin mengedepankan dulu kerja-kerja nyata,” ucapnya.
Meski begitu, mantan anggota DPRD Kaltim ini menyatakan, akan menyampaikan ke media, jika pada akhirnya di 2024 nanti ada perkembangan soal langkah selanjutnya.
“Kalau pada akhirnya di 2024, kami akan mengabarkan teman-teman perkembangannya,” sebutnya.
Katanya, partai politik (Parpol) tempatnya bernaung akan memperhatikan berbagai aspek sebelum memberikan dukungan terhadap calon kepala daerah. Selain elektabilitas, juga kepentingan masyarakat luas.
“Proses pengambilan keputusan partai politik tentu memperhatikan banyak variable. Pertama dari eleketorial dan kedua nilai manfaatnya. Lebih bermanfaat dimana, saya jadi Wali Kota Samarinda dari pada naik (Gubernur Kaltim) dan kalkulasi politiknya harus di hitung,” tandasnya
Baca Juga:Politisi Gerindra Minta Pemprov DKI Jakarta Kaji Rencana Acara Gala Diner Bersama Miyabi