Rahmad Mas'ud Prediksi Pemenang Pilpres 2024, Ini Katanya!

Lanjutnya, hingga proses penghitungan suara secara umum kondisi di Kota Balikpapan masih kondusif, aman, dan damai.

Denada S Putri
Jum'at, 16 Februari 2024 | 16:20 WIB
Rahmad Mas'ud Prediksi Pemenang Pilpres 2024, Ini Katanya!
Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud. [ANTARA]

SuaraKaltim.id - Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud berharap siapapun pemenang dalam kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang berlangsung 14 Februari kemarin dapat menjadi pemimpin yang baik bagi Indonesia dan membawa kemakmuran.

Hal itu disampaikan orang nomor satu di Kota Minyak tersebut belum lama ini. Ia mengatakan, dirinya berdoa akan hal tersebut.

"Kita hanya berdoa semoga Presiden yang terpilih ini nanti mampu membawa kebaikan untuk Indonesia, kemakmuran dan kedamaian untuk kita semua," katanya, disadur dari ANTARA, Jumat (16/02/2024).

Menurutnya, dari sejumlah perhitungan yang ia saksikan hingga hari kedua masa perhitungan suara sudah tergambar siapa yang akan menjadi Presiden Indonesia untuk lima tahun ke depan.

Baca Juga:Duh, 21 Petugas KPPS di Balikpapan Pingsan Saat Bertugas

Bila dilihat dari data KPU RI yang update pukul 21.30 Wita, untuk seluruh Indonesia Pasangan Calon (Paslon) Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka masih memimpin perolehan suara sementara dengan perolehan suara sebanyak 22.822.988 (56,72%).

Kemudian Paslon Nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar memperoleh suara sebanyak 10.232.036 (25,43%), kemudian Paslon Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud Md memperoleh suara sebanyak 7.180.390 (17,85%).

Bila ditarik ke Balikpapan dengan waktu yang sama, Paslon nomor urut 2 itu memperoleh suara sebanyak 79.027 (65.85%), kemudian Paslon nomor urut 1 memperoleh suara sebanyak 27.150 (22.60%), serta Paslon nomor 3 memperoleh suara sebanyak 13.825 (11.52%).

Lanjutnya, hingga proses penghitungan suara secara umum kondisi di Kota Balikpapan masih kondusif, aman, dan damai.

"Saya juga ucapkan terima kasih kepada masyarakat dan partisipasi para pemilih yang menyalurkan haknya," ucap Wali Kota Rahmad Mas'ud.

Baca Juga:Pilpres 2024 di IKN: Prabowo-Gibran Unggul di TPS Khusus, Ganjar-Mahfud Tertinggal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini