Miris! Oknum ASN Kukar Curi Seng Sekolah untuk Beli Sabu

Setelah diringkus baru pihak sekolah juga menjelaskan kejadian pencurian ini bukan pertama kalinya.

Denada S Putri
Kamis, 02 Mei 2024 | 14:30 WIB
Miris! Oknum ASN Kukar Curi Seng Sekolah untuk Beli Sabu
3 pelaku diamankan di Polsek Marangkayu usai mencuri seng di SMP Negeri 3 Marangkayu. [KlikKaltim.com]

SuaraKaltim.id - Tim Marabunta Unit Reskrim Polsek Marangkayu meringkus 3 tersangka pencurian seng di SMP Negeri 3 Desa Perangat Baru, Kutai Kartanegara (Kukar) pada Rabu (01/05/2024). 

Mirisnya, otak dari aksi pencurian ini merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja sebagai Tata Usaha (TU) di sekolah tersebut.

Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing melalui AKP Fahrudi mengatakan, pelaku berinisial AS (47). Dia tinggal hanya berjarak 100 meter dari sekolah.

Untuk melancarkan aksinya oknum ASN itu mengajak 2 rekannya yang berinisial Ba (31), dan IM (23). Ketiganya ketangkap usai mencuri seng yang merupakan aset sekolah untuk digunakan pembangunan mushala SMP Negeri 3 Marangkayu. Kerugian akibat kejadian itu senilai Rp 13,3 juta. 

Baca Juga:Duh, 50% Sarana Prasarana Sekolah di Samarinda Belum Memenuhi SNI

"Mereka mengambil seng itu. Kemudian ketahuan. Karena saksi melihat tumpukan seng tipis hanya tersisa 11 lembar. Padahal awalnya 200 lembar," ucap AKP Fahrudi, disadur dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Kamis (02/05/2024). 

Lebih lanjut, setelah diringkus baru pihak sekolah juga menjelaskan kejadian pencurian ini bukan pertama kalinya. Sebelumnya peralatan elektronik laptop juga hilang. 

Tersangka sempat mengelak mengambil barang tersebut. Usut punya usut ternyata tersangka ini mencuri karena ketergantungan dengan dunia gelap narkotika jenis sabu

Di kasus pencurian seng ini tersangka menjualnya ke bandar sabu yang diringkus Polsek Marangkayu beberapa waktu lalu. 

Tersangka menjual seng dengan harga Rp 900 ribu dibagi rata untuk tiga orang. Selain itu ketiganya juga diberikan sabu untuk dipakai berbarengan.

Baca Juga:Polisi Tangkap Pengedar Sabu-sabu Seberat 1,52 Kilogram di Samarinda

"Ternyata mencuri untuk dipakai beli sabu. Karena dia jual kemarin sama bandar yah jadi daoat gratis plus uang Rp 900 ribu. Bandar juga sudah kami tangkap kemarin," sambungnya. 

Kini ketiga tersangka sudah diamankan di Mapolsek Marangkayu untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. 

Ketiganya dijerat pasal 363 KUHPidana tentang Pencurian.  “Ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini