SuaraKaltim.id - Viral beberapa hari ini, suami yang memasang ucapan selamat ulang tahun atau ultah menggunakan baliho besar akhirnya angkat suara. Berapa biaya yang dihabiskan, ia enggan menyebut nominal pastinya. Hanya menyebut habis jutaan rupiah.
Pria itu bernama Ali Muthalib. Dia berbagi kisah kepada Suara.com, saat ditemui di salah satu kedai kopi di Jalan M Yamin, Kota Samarinda, tak jauh dari lokasi baliho berisi ucapan selamat ultah untuk istrinya.
Ternyata, ucapan tersebut memang bertujuan untuk memberi kejutan kepada istrinya. Namun, ia mengaku melakukan itu mendadak, tanpa perencanaan dari jauh hari.
"Spontan aja, tiba-tiba langsung kaya gitu. Karena saya mikirnya bukan orang yang romantis, jadi bingung mau kasih kejutan apa. Pasang aja baliho," kata Ali.
Ketika muncul ide itu ,kata Ali, ia langsung dibantu temannya. Mencari pihak yang mengelola papan reklame. Tak mikir panjang dia langsung deal untuk pasang baliho yang berlokasi di depan Mal Lembuswana.
Disebutkannya, baliho tersebut dipasang 24 Januari, waktu malam. Tepat hari ulang tahun istrinya yang ke 26 tahun.
"Itu dipasang sekitar jam 11 malam. Saya kan sama isteri. Kemudian di-video call teman dilokasi, pas video call baru dikasih lihat isteri gambarnya ada di baliho," bebernya.
Ali mengatakan, baliho itu dipasang hanya kurun waktu 10 hari. Namun dari pihak pengelola saja yang belum membukanya hingga sekarang.
Baliho berukuran besar itu, jelas menelan biaya jutaan rupiah. Namun Ali tak mau membeberkan detailnya. Menurut dia demi membahagiakan isteri. Hal itu biasa aja baginya.
Baca Juga: Jalan Menuju Pemakaman Covid-19 Rusak Karena Aktivitas Tambang Ilegal
"Buat istri gak sia-sia, kan sudah disisikan, budgetnya ada sendiri. Gak sampai maksa-maksain dompet pesan baliho," urainya.
Ali merupakan seorang wiraswasta. Tak sedikit pemasangan baliho itu dikaitkan sebagai strategi marketing sebagai penunjang usaha yang tengah digelutinya sekarang. Tetapi bagi dia, tak ada niatan itu. Semata hanya untuk membahagiakan isteri.
"Karena tujuannya kan untuk kejutan isteri. Buat foto doang sebagai kenangan. Apalagi isteri juga lagi hamil. Makanya di baner gak tulis nama, karena itu privasi. Gak ada cantumkan nama medsos, apalagi nama produk," terang Ali.
Ditempat yang sama, istrinya berna Lia mengaku kaget dan terharu dengan surprise tersebut.
Kata dia, sebetulnya suaminya sudah terbiasa memberi kejutan kala dirinya ulang tahun. Namun kejutan kali ini tak biasa.
"Dia biasa begitu, buat acara, tapi ini kaget banget, malu juga iya karena dilihat orang. Tapi cukup terharu," paparnya.
Berita Terkait
-
Jalan Menuju Pemakaman Covid-19 Rusak Karena Aktivitas Tambang Ilegal
-
Genjot Persiapan Piala Menpora 2021, Borneo FC Latihan Dua Kali Sehari
-
Polisi Tangkap Pelaku Tambang Ilegal Dekat Pemakaman Covid-19 di Samarinda
-
Viral, Ucapkan Ultah ke Istri Pakai Baliho Besar di Depan Mal Samarinda
-
Pemkot Samarinda Sidak Restoran, Wali Kota Andi Harun Ingin Dongkrak PAD
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Jalan Nasional Kutai Barat-Mahulu Rusak, Gubernur Kaltim Desak Perbaikan
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof