SuaraKaltim.id - Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polresta Samarinda berhasil menggagalkan perederan narkotika jenis sabu di Jalan Biola, Kelurahan Sungai Pinang Luar, Kecamatan Samarinda Kota, pada Senin (31/1/2022) lalu.
Pengungkapan kasus tersebut berawal dari laporan warga yang menyatakan jika wilayah tersebut, kerap dijadikan tempat transaksi barang haram. Singkat cerita, petugas lalu melakukan observasi di sekitar lokasi.
Tepat pada pukul 15.00 Wita, polisi melihat seorang pria bernama Hartawan alias Wawan (39) dengan gelagat mencurigakan.
"Saat itu langsung dilakukan penggeledahan dan berhasil menemukan 1 poket narkotika jenis sabu seberat 1,55 gram bruto di kantong sebelah kanannya," ucap Kasat Reskoba, Kompol Rido Doly Kristian melalui Kanit Sidik Iptu Purwanto melansir dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Rabu (2/2/2022).
Baca Juga: Tak Semua Tepi SKM Bakal Diturap, Ini Penjelasan Andi Harun
Saat diinterogasi oleh petugas, ia mengaku jika narkotika yang dimilikinya itu diperoleh dari seorang pria bernama Anwar alias Kobe (28).
"Kemudian anggota kembali melakukan penangkapan terhadap Kobe di Jalan Rapak Mahang, Kelurahan Sungai Kapih, Kecamatan Sambutan," ungkapnya.
Usai dilakukan interogasi terhadap Kobe, dirinya mengaku jika narkotika itu ia peroleh dari pria bernama Herman yang kini masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
"Dari tangan kedua pelaku sedikitnya kami mengumpulkan barang bukti 1,55 gram brutto sabu, 1 unit HP samsung, 1 unit HP Oppo biru, 1 unit HP Nokia, serta uang tunai hasil penjualan sabu senilai Rp 1,1 Juta," sebutnya.
Atas tindakannya, kedua pelaku beserta barang bukti langsung diamankan ke Mako Polresta Samarinda guna diproses lebih lanjut.
Baca Juga: Akhirnya! Relawan Samarinda Bakal Dapat Asuransi, Berikut Mekanismenya
Berita Terkait
-
Diduga Terkait Korupsi, Rumah Awang Faroek di Samarinda Digeledah KPK
-
Intip Rekomendasi Oleh-oleh Khas Kaltim di Gelaran MTQ Nasional 2024
-
Nekat Dekati Jokowi, Mahasiswa Hukum di Samarinda Kena Bogem Paspampres
-
Jokowi: MTQ Nasional XXX Ajang Sempurnakan Akhlak Bangsa
-
BRI Liga 1: Borneo FC vs. Bali United, Siapakah yang Akan Raih Kemenangan?
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan