SuaraKaltim.id - Operasi Patuh Mahakam 2022 berakhir pada Minggu (26/6/2022) kemarin. Polantas setidaknya menemukan 48 pelanggar.
Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna mengatakan, pelanggar didominasi terkena penilangan secara elektronik saat petugas melakukan patroli mobile.
Jenis pelanggaran yang didapat kebanyakan kasat mata. Seperti, tidak menggunakan helm, melawan arah, menerobos lampu merah, dan plat nomor kendaraan yang tidak sesuai ketentuan.
"Mayoritas kena ETLE Mobile. Cuman ada juga yang ditilang di tempat kalau kebetulan petugas mendapati pengendara melanggar," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (28/6/2022).
Lebih lanjut, selain penindakan tilang. Polantas juga mengeluarkan surat teguran sebanyak 556 pengendara.
Teguran itu ditujukan untuk memberikan peringatan kepada masyarakat agar tertib dalam berkendara. Serta, dapat terhindar dari ancaman kecelakaan.
"Karena sangat penting untuk mematuhi peraturan dalam berkendara. Jadi dengan humanis kepada masyarakat kami juga berikan peringatan berupa teguran," sambungnya.
Diakhir, Polantas juga akan menindak pelanggaran yang dinilai sangat membahayakan pengendara meski tidak dalam operasi patuh.
"Tetap akan ditindak kalau ada pelanggaran lalulintas," pungkasnya.
Baca Juga: Pemkot Bontang Berencana Bangun SMP di Kawasan Pesisir, Najirah: Jadi Perhatian Kami
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
Warga Kaltim Diminta Waspada Virus Nipah lewat Kelelawar, Ini Gejalanya
-
5 Mobil Bekas untuk Dana Terbatas, Pilihan Logis yang Fungsional dan Ekonomis
-
6 Lipstik untuk Wanita 40 Tahun ke Atas, Elegan Bikin Tampilan Lebih Muda
-
Proyek IKN Dominasi Belanja Pusat di Kaltim, Capai Rp63,4 Triliun
-
5 Mobil Keluarga Bekas 7-Seater 50 Jutaan, Ekonomis dan Nyaman di Kelasnya