SuaraKaltim.id - Calon wakil presiden (Cawapres), Gibran Rakabuming Raka akan memberikan kejutan pada debat kedua cawapres Pemilu 2024 yang diselenggarakan pada 22 Desember 2023 mendatang.
Hal itu disampaikan langsung oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani usai Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerinda di JIEXpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (15/12/2023).
"Pak Prabowo percaya 100 persen dengan calon wakil presidennya. Maka itu, debat nanti akan menimbulkan kejutan," kata Muzani, mengutip Antara.
Muzani menyebut, Gibran memiliki kapasitas mumpuni untuk menjelaskan visi dan misi pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di depan panelis debat.
Sebagai Wali Kota Solo, menurut Muzani, Gibran memiliki pengalaman yang cukup untuk membahas tema debat yakni ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN atau APBD, infrastruktur serta perkotaan.
"Pak Prabowo percaya Mas Gibran bisa memahami apa yang akan dikemukakan, termasuk solusi apa yang menjadi alternatif bagi penyelesaian atas masalah itu," jelasnya.
Adapun debat kedua untuk cawapres akan berlangsung pada tanggal 22 Desember 2023, dengan topik terkait ekonomi, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, hingga APBN.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pilpres 2024.
Berdasarkan hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, menetapkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.
KPU diketahu telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
Baca Juga: Gibran Minta Maaf atas Sikapnya saat Debat, Janji Nggak Akan Terulang Lagi?
Tag
Berita Terkait
-
Besok Gibran Akan Blusukan ke IKN, Siap Lanjutkan Mimpi Besar Presiden Jokowi?
-
Momen Prabowo Masak Besar dengan Bobon Santoso, Siap Beri Makan Siang Gratis untuk 82,9 Juta Masyarakat Indonesia?
-
Masa Kampanye Hari ke-18, Gibran Akan Bertandang ke Balikpapan
-
Hasil Survei Terbaru, Paslon Mana yang Unggul Usai Debat Capres 2024?
-
Anies Baswedan Kritik Pembangunan IKN, Sebut Warga Kalimantan Punya Kebutuhan Urgen Ketimbang Istana Presiden
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Koperasi Samarinda Tawarkan Beras Lokal untuk Ribuan Porsi MBG
-
Penghijauan Jadi Identitas Baru IKN, Penanaman Pohon Masuk Agenda Rutin
-
Sejak Kelas I SD, Bocah di Samarinda Diduga Dicabuli Hingga Kelas III
-
Pemprov Kaltim Pastikan Lahan Palaran Siap Bangun Sekolah Rakyat
-
Seno Aji Ingatkan Pekerja IKN: Rokok di Kamar Bisa Picu Kebakaran