SuaraKaltim.id - Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang sudah harus bekerja pasca cuti bersama Idul Fitri Selasa (16/04/2024) besok.
Sekretaris Daerah Kota Bontang Aji Erynawati mengatakan, rencananya untuk memastikan semua ASN masuk akan ada inspeksi mendadak yang dilakukan pada esok hari.
Sidak itu akan dipimpin oleh Wali Kota Bintang Basri Rase dan Wakil Wali Kota Najirah. Biasanya sidak dilakukan di tempat pelayanan publik. Seperti Rumah Sakit, Puskesmas, Kelurahan, dan kantor Organisasi Perangkat Darerah (OPD).
"Besok sudah harus masuk. Nanti kita ada sidak juga. Menastikan semua ASN sudah masuk seperti biasa," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Senin (15/04/2024).
Lebih lanjut Aji menuturkan akan ada konsekuensi sanksi bagi mereka yang kedapatan bolos di hari pertama kerja. Sanksinya berupa pemotongan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP).
Bahkan ASN di Bontang juga tidak mendapatkan kelonggaran untuk melakukan Work From Home (WFH). Karena dirinya menilai waktu berlibur sudah cukup panjang.
"Kalau ketahuan bolos ada pemotongan TPP. Dan tidak ada WFH. Semua kerja normal," sambungnya.
Dia mengingatkan kedisiplinan ASN harus dipantau ketat. Pasalnya jangan sampai menghambat aktivitas pelayanan masyarakat di hari pertama bekerja.
"Berikan pelayanan baik sudah kewajiban Pemkot agar tidak menyusahkan masyarakat," pungkasnya.
Baca Juga: Liburan Berujung Duka, Ayah Meninggal Usai Selamatkan Anak di Laut Bontang
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
4 Mobil Kecil Bekas Murah yang Bandel dan Ekonomis, Pilihan Logis Keluarga Baru
-
5 Mobil 3 Baris Bekas 50 Jutaan: Muat hingga 8 Orang, Bikin Keluarga Tenang
-
5 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan Tahun Muda yang Mudah Dikendalikan
-
4 Motor Matic untuk Harian Anak Muda yang Keren dan Bertenaga
-
3 Mobil Bekas Toyota 7 Seater Nyaman buat Keluarga, dari Murah hingga Mewah