SuaraKaltim.id - Basri Rase dipastikan bukan satu-satunya kader yang akan mendaftar dalam penjaringan partai pada 20 April untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Kota Taman. Nama Sutomo Jabir, Anggota DPRD Kaltim periode 2019-2024 dipastikan ikut serta dalam penjaringan PKB di Bontang nanti.
Hal ini disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Kaltim Syafruddin belum lama ini. Udin sapaan akrabnya-mengatakan, semua kader diberikan hak yang setara untuk mengikuti penjaringan Bacalon Wali Kota. Untuk keputusan figur yang diusung partai diserahkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB di Jakarta.
"Memang Sutomo Jabir sempat berkomunikasi untuk maju juga di Bontang. Jadi ada 2 kader yang berpotensi di usung. Tapi dilihat ini kan masih penjaringan. Kita serahkan ke DPP," ucapnya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (16/04/2024).
Lebih lanjut, kata Udin, semua rekomendasi untuk mengikuti Pilkada akan dikeluarkan oleh DPP PKB.
Artinya semua kandidat memiliki hak yang sama. Baik diusung ataupun mengusulkan diri di masing-masing. Langkah awal semisal mendaftarkan diri ke DPC.
"Nanti kita lihat siapa yang diusung. Yang jelas semua punya kesempatan sama," sambungnya.
Untuk diketahui, Basri Rase sendiri merupakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Bontang. Sedangkan, Sutomo Jabir kini menjabat sebagai Anggota DPRD Kaltim periode 2019-2024.
Sutomo Jabir maju dari daerah pemilihan (Dapil) Bontang, Kutim dan Berau, ia cukup aktif bersuara untuk pembangunan di 3 daerah ini.
Duduk sebagai Anggota Komisi III DPRD Kaltim, Sutomo acap kali menyuarakan agar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim memperhatikan kondisi infrastruktur dan masalah lingkungan di Dapilnya.
Baca Juga: Liburan Idul Fitri di Pulau Beras Basah, Pengunjung Hampir Tembus 3 Ribu!
Di periode ini Sutomo juga didapuk sebagai Ketua Badan Kehormatan DPRD Kaltim. Pria kelahiran Samarinda 43 tahun lalu ini juga menjabat sebagai Sekretaris Fraksi PKB - Hanura di periode ini.
Profil singkat Sutomo Jabir :
Tempat & Tanggal Lahir: Samarinda, 22 August 1981
Jabatan:
- Anggota Badan Musyawarah
- Ketua Badan Kehormatan
- Anggota Komisi III
- Sekretaris Fraksi PKB - Hanura
- PeriodePeriode 2019-2024
Pendidikan
- S2
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
5 Link DANA Kaget untuk Tambahan Belanja, Saldo Rp397 Ribu Langsung Cair
-
5 Link DANA Kaget Terbaru di Hari Minggu, Saldonya Bernilai Rp499 Ribu
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas
-
Jaga Identitas di IKN, DPRD PPU Siapkan Payung Hukum untuk Adat Paser
-
Dugaan Kriminalisasi Aktivis Lingkungan di Kaltim: MT Ditahan 100 Hari Tanpa Bukti Baru