SuaraKaltim.id - Kobaran api kembali menghantam PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) pada Sabtu (25/05/2024) pagi di Kota Balikpapan. Insiden kebakaran ini menimbulkan kekhawatiran bagi masyarakat setempat.
Disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, berikut adalah beberapa fakta tentang kebakaran Kilang Pertamina Balikpapan yang berhasil dihimpun.
1. Kronologi Kebakaran
Kobaran api terlihat pertama kali oleh masyarakat setempat sekitar pukul 04.38 WITA. Sederet video kobaran api yang semakin membesar pun beredar dan menjadi viral di media sosial. Hal ini dibenarkan oleh pihak Area Manager Communication Relations dan CSR PT KPI Unit Balikpapan, Dodi Yapsenang.
Api berhasil dipadamkan oleh tim pemadam pada pukul 07.30 WITA. Setidaknya, ada 7 unit mobil pemadam milik PT KPI RU V dan satu unit mobil pemadam milik Pertamina Group Balikpapan yang terjun untuk memadamkan api.
Baca Juga: Tanpa Waktu Berleha-leha, 18 Panwascam Balikpapan Langsung Bertugas
Kemudian, dilakukan pengaktifan pemadam statis (fire ground) yang terletak di sekitar lokasi guna membantu pemadaman. Hujan yang mengguyur Kota Balikpapan ternyata cukup membantu dalam proses pemadaman api di dalam area kilang minyak.
2. Penyebab Kebakaran
Untuk diketahui lokasi kebakaran berada di area kilang minyak. Namun, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut dapat terjadi. Hingga kini, perlu dilakukannya investigasi untuk memastikan penyebab kejadian.
3. Dampak Kebakaran
Lokasi kebakaran masih berada di area kilang minyak sehingga insiden ini tidak berdampak langsung kepada masyarakat. Bayu Arafat selaku General Manager Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan menuturkan bahwa tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Baca Juga: Balikpapan MICE Go International, Siapkan SDM Unggul untuk Dukung IKN
Pihaknya juga akan tetap melakukan pengawasan agar insiden ini tidak memberikan dampak buruk yang berkelanjutan. Selain itu, pemantauan produksi BBM akan terus dilakukan guna memastikan kebutuhan masyarakat tidak terganggu.
Berita Terkait
-
Keberlanjutan Energi Global, Pertamina Patra Niaga Dukung Ekosistem LNG
-
PET Jamin Terapkan TKDN dalam Pengadaan Barang dan Jasa
-
Pertamina Patra Niaga Gandeng Vale untuk Pionir Transformasi Hijau Melalui HVO
-
Bos Pertamina Geothermal Energy Berambisi Jadi Raksasa Energi Hijau
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Kritik Dinasti Politik di Pilgub Kaltim, DEEP: Kepentingan Publik Bisa Tersisih
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas