SuaraKaltim.id - Video seorang warga yang datang ke Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan terheran-heran viral di media sosial baru-baru ini.
Adapun, saat datang ke IKN, warga tersebut merasa heran karena di jalanan IKN tidak ada kabel-kabel yang bergelantungan.
Ia pun memperlihatkan jalanan di IKN dengan menghadap langit, gedung bangunan, dan jalanan yang bersih dari kabel bergelantungan.
"Apa ini wireless, kabelnya gak ada, apa ini? kemana kabelnya?" ujar warga tersebut yang dikutip dari akun Instagram @hiper_ikn, Selasa (20/08/2024).
Baca Juga: Nyoman Nuarta Tanggapi Kritik Warna Patung Garuda IKN: Proses Patina Ubah Warna Jadi Biru Toska
Rupanya, IKN bukan kota pertama yang bebas dari kabel bergelantungan. Kota Batam juga menjadi salah satu kota dengan minimnya kabel yang bergelantungan.
Sontak, video warga yang heran tersebut menuai banyak komentar dari netizen. Ada yang menilai tak perlu berlebihan, ada pula yang mengapresiasi dan berharap hal yang sama di kota-kota lain di Indonesia.
"ke batam sana, udah duluan mereka," ujar netizen.
"Kabelnya di tanam di bawah tanah," tulis netizen.
"Ya emang harusnya begitu. Kalo sampe bikin kota baru dari awal tapi kabel berseliweran sih keterlaluan," tambah netizen.
Baca Juga: Kaltim dan IKN: Sri Wahyuni Tekankan Pentingnya Peran Strategis di Nusantara Baru
"keren sekali desainnya, rapi gak semrawut. tidak hanya fungsi, estetika juga harus dianggap penting," tambahnya.
Seperti diketahui, pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) sejak awal memang dirancang bebas kabel bergelantungan.
Hal itu bukan tanpa sebab karena selain berbahaya, tetapi juga menyangkut soal estetika kota.
Sejak awal Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pun membangun Multi Utility Tunnel (MUT) atau terowongan multi utilitas yang berada di bawah tanah untuk menampung kabel-kabel tersebut.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Netizen Bandingkan Kasus Tom Lembong dan Fufufafa, Beda Perlakuan?
-
Viral Pengantin Akad Nikah Pakai Green Screen: Ngakak! Ijab Kabul di Bulan
-
Viral Siswa SD Belajar di Ruang Kelas Tak Layak, Atap Ambrol Hingga Lantai Tanah
-
Apa Itu Send The Song yang Viral di TikTok? Ini Cara Kirim Pesan Lagu yang Bikin Doi Baper!
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Izin Kampanye di GOR Kadrie Oening Dihambat, Tim Isran-Hadi Protes Keras
-
Aroma Ketidakadilan di Debat Pilkada Kaltim? Tim Hukum Isran-Hadi Desak Transparansi KPUD
-
Beasiswa dan Sertifikasi, Program Isran Noor Dapatkan Respon Positif dari Gen Z
-
Inovasi Pertanian di Kutim Dinilai Krusial untuk Pasokan Pangan IKN