SuaraKaltim.id - Kehadiran Bus Balikpapan City Trans (Bacitra) sebagai Sarana Angkutan Umum Massal (SAUM) semakin menarik perhatian masyarakat Balikpapan. Meski sempat menghadapi penolakan saat tahap uji coba, antusiasme warga tetap tinggi untuk mencoba fasilitas yang disediakan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI ini.
Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud, bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Balikpapan Muhaimin, serta Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Balikpapan Adwar Skenda Putra, ikut menaiki Bus Bacitra dari depan Halaman Balai Kota Balikpapan menuju Pasar Baru dan kembali lagi ke Balai Kota Balikpapan, pada Selasa (03/09/2024).
Dalam kesempatan itu, Rahmad Mas'ud secara langsung melihat antusiasme serta respon positif masyarakat yang turut menaiki Bus Bacitra.
"Respon dari penumpang, Alhamdulillah, sangat positif. Sangat membantu dan memberikan kenyamanan, artinya warga luar biasa antusias," ujar Rahmad, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Rabu (04/09/2024).
Baca Juga: Warga Kaltim Diminta Waspada, BMKG Prediksi Pasang Laut Capai 2,7 Meter
Ia menekankan, Bacitra memberikan manfaat yang luar biasa, bukan hanya mengurangi kemacetan tetapi juga sebagai salah satu fasilitas umum yang penting untuk persiapan Kota Balikpapan menjadi kota maju dan modern.
"Saya berterima kasih kepada Kementerian Perhubungan yang telah memberikan fasilitas ini kepada Pemkot Balikpapan. Tentunya mari kita jaga bersama, terlepas dari polemik yang terjadi kemarin. Masalah angkot semuanya bisa diselesaikan dengan baik," tambahnya.
Rahmad Mas’ud juga mengimbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Balikpapan untuk menggunakan Bacitra saat pergi bekerja.
"Insyaallah, mulai Jumat besok, semua ASN yang rutenya dilalui oleh Bacitra dihimbau untuk naik Bacitra saja," ucapnya.
Salah satu penumpang, Ginting, mengaku senang dengan hadirnya Bacitra. Ia bahkan mengajak anaknya untuk pergi ke Pelabuhan Semayang menggunakan Bacitra.
Baca Juga: Diskominfo Kaltim Lakukan Asesmen Manajemen Risiko SPBE untuk Penuhi Indeks Kemenpan-RB
"Bagus ya, ini saya mau ke Pelabuhan Semayang sama anak jalan-jalan, karena kebetulan sedang libur juga," tuturnya.
Meskipun baru pertama kali menggunakan fasilitas SAUM ini, Ginting merasa puas dengan fasilitas yang tersedia, seperti AC, CCTV, serta kebersihan yang selalu terjaga di dalam Bus Bacitra.
Warga Gunung Bakaran itu berharap Bacitra dapat terus beroperasi karena manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat Kota Balikpapan.
"Harapannya ke depan Bacitra harus tetap berjalan, karena bisa mengurangi kemacetan. Dengan Bacitra, sebagian warga bisa menggunakan ini, jadi polusi juga berkurang," imbuhnya.
Berita Terkait
-
BRI Bagi-Bagi Hadiah di Fin Expo 2024, Simak Syaratnya!
-
Mimpi Manis Bekerja di Proyek Strategis Nasional Yang Berujung Nestapa
-
Festival Literasi Balikpapan ke-4 Segera Digelar, Pendaftaran Dibuka hingga 14 Oktober 2024
-
Kota Balikpapan Raih Posisi Teratas dalam Pembangunan di Kaltim
-
Bandara IKN Belum Beres, Pesawat Jokowi Mendarat di Balikpapan
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Survei Poltracking: Isran Noor-Hadi Mulyadi Unggul dengan Elektabilitas 52,9%
-
Stadion Aji Imbut Riuh, Kampanye Rudy-Seno Dimeriahkan Ribuan Pendukung
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Fokus Kawal Suara di Kukar, Tim Isran-Hadi Optimistis Menang