SuaraKaltim.id - Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Basuki Hadimuljono, merespons pernyataan pengacara Hotman Paris terkait rencananya membangun klub malam di Kota Nusantara, Kalimantan Timur (Kaltim).
Menurut Basuki, dalam perencanaan IKN memang terdapat kawasan yang diperuntukkan sebagai distrik hiburan. Namun, terkait keberadaan klub malam, pihaknya masih melakukan kajian lebih lanjut. Hal itu disampaikan Basuki, di Nusantara, Jumat (14/02/2025).
"Di Kota Nusantara itu kan nantinya ada kawasan khusus hiburan (distrik entertainment)," kata Basuki, disadur dari ANTARA, Minggu (16/02/2025).
Ia menegaskan bahwa konsep klub malam belum tentu memiliki konotasi negatif, sehingga perlu dipertimbangkan dengan baik sebelum diambil keputusan.
Baca Juga: Heboh! Hotman Paris Sebut IKN Tidak Mangkrak, Netizen: Kami Percaya Menteri PU
"Klub malam itu kan konteksnya belum pasti negatif, itu belum pasti," ujarnya.
Basuki juga mengungkapkan bahwa hingga saat ini, Hotman Paris belum melakukan komunikasi resmi dengan OIKN terkait rencana pembangunan tersebut.
"Pak Hotman juga belum ada komunikasi dengan saya," ucapnya.
Meski demikian, Basuki mengapresiasi kunjungan Hotman Paris ke Kota Nusantara usai menghadiri beberapa kegiatan di Balikpapan.
"Pak Hotman dengan bangga ke IKN, padahal saya tidak ada hubungi beliau," tambahnya.
Baca Juga: Celotehan Hotman Paris Ingin Bangun Klub Malam di IKN, Netizen: Pede Amat Om, Dananya Kan Diblokir
Sementara itu, rencana pembangunan klub malam di Kota Nusantara pertama kali diungkapkan Hotman Paris melalui unggahan di akun Instagram pribadinya saat mengunjungi Kota Nusantara awal Januari lalu.
Dalam unggahannya, Hotman berdiri di seberang Istana Garuda Nusantara, tepat di depan salah satu gerai kafe ternama, Excelso. Sambil menunjuk Istana Garuda, ia menyebut bahwa kelak Presiden Prabowo Subianto akan tinggal di sana.
"Mudah-mudahan Pak Prabowo tidak lupa dengan teman konsultasinya selama 25 tahun," sebut Hotman.
Ia juga menyampaikan harapannya untuk menjadi tamu pertama yang diundang makan malam di Kota Nusantara.
Hotman Paris kemudian memperlihatkan beberapa bangunan di sekitar Istana Garuda, termasuk kafe ternama di area tersebut, seraya menyebut hal yang masih belum ada di sana.
"Yang belum ada ya itu Pak Prabowo, aku mau bikin klub malam di sini biar bisa dansa di sini," singkatnya.
Ia menegaskan bahwa dirinya tengah mencari lokasi untuk membangun tempat hiburan seperti Holywings.
Selain itu, Hotman turut mengapresiasi progres pembangunan Kota Nusantara yang menurutnya hampir rampung.
"Lanjutkan IKN, mantap Pak Prabowo, salam Hotman Paris," tuturnya.
Berita Terkait
-
Bantu Ridwan Kamil, Hotman Paris Dalang Munculnya Pria Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana
-
Paula Verhoeven Divonis Selingkuh, Hotman Paris Pasang Badan dan Anggap Hakim Keliru
-
Hotman Paris Bela Paula Verhoeven yang Dinilai Terbukti Selingkuh: Harus Ada Hubungan Intim
-
Resmi Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Dilamar Hotman Paris untuk Jadi Aspri
-
Pria Diduga Ayah Anak Lisa Mariana Muncul, Hotman Paris: RK Mulai Pembalasan
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN