SuaraKaltim.id - Kota Samarinda bersiap menjadi sorotan nasional dengan menjadi tuan rumah dua agenda besar: Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-53 dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) X Tim Penggerak PKK Tahun 2025.
Keduanya akan digelar serentak pada Selasa, 8 Juli 2025, di Convention Hall Komplek GOR Kadrie Oening.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) terus memantapkan persiapan menjelang perhelatan akbar ini. Rapat finalisasi telah digelar di Kantor Gubernur Kaltim sebagai bentuk sinergi lintas sektor dan instansi.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdaprov Kaltim, HM Syirajuddin, menyampaikan bahwa kesiapan panitia sudah mencapai tahap akhir, termasuk skema penyambutan ribuan tamu dari berbagai penjuru Indonesia.
Hal itu disampaikan Syirajudin pada rapat finalisasi di Ruang Ruhui Rahayu, Rabu, 2 Juli 2025.
“Kami sudah beberapa kali rapat, baik internal maupun bersama Ketua TP PKK Pusat,” kata Syirajudin disadur dari ANTARA, Kamis, 3 Juli 2025.
Total peserta diperkirakan mencapai 2.300 orang. Kehadiran tamu penting seperti istri Wakil Presiden, Selvi Ananda, menjadi salah satu fokus koordinasi panitia, terutama terkait pengamanan dan penjadwalan kegiatan resmi.
Syirajuddin menegaskan pentingnya koordinasi antar-seksi dalam kepanitiaan. Ia meminta laporan progres dari berbagai bidang seperti konsumsi, logistik, lalu lintas, publikasi, hingga kesehatan dan kebersihan.
“Semoga semua persiapan ini berjalan lancar dan acara puncak HKG PKK ke-53 serta Rakernas X PKK dapat berlangsung sukses dan membanggakan Kaltim sebagai tuan rumah,” cakap Syirajuddin.
Baca Juga: Dicopot Tanpa Surat Resmi, Eks Kepsek SMAN 10 Pilih Tak Melawan
Rangkaian kegiatan akan dimulai sejak Sabtu, 5 Juli 2025, dengan kedatangan Ketua TP PKK Pusat di Balikpapan. Kegiatan akan berlanjut di Samarinda pada 6 Juli, disusul pembukaan pameran UMKM dan gladi bersih pada 7 Juli.
Momentum ini tidak hanya menjadi ajang konsolidasi gerakan PKK nasional, tetapi juga kesempatan bagi Kaltim untuk menampilkan kesiapan, potensi, dan keramahtamahan sebagai tuan rumah event nasional menjelang peralihan fungsi strategis wilayah ini sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pemprov Kaltim Perkuat SP4N-LAPOR! Lewat Pelatihan ASN se-Kabupaten/Kota
Upaya menghadirkan pelayanan publik yang lebih responsif dan transparan terus digencarkan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim).
Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah dengan menguatkan penerapan SP4N-LAPOR!—sistem nasional pengelolaan aspirasi dan pengaduan masyarakat—melalui pelatihan teknis yang melibatkan aparatur sipil negara dari seluruh kabupaten/kota di Kaltim.
Kegiatan ini tak hanya menghadirkan narasumber dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), tetapi juga menjadi wadah diskusi antarpengelola pengaduan untuk menyatukan pemahaman sekaligus memperbaiki sistem kerja yang sudah berjalan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Dana Rp90 Miliar Dialokasikan untuk Pembangunan Jalan Kutai Barat-Mahakam Ulu
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026
-
6 Mobil Kecil Bekas Stylish untuk Wanita, Pilihan Aman yang Mudah Dikendarai
-
4 Mobil Bekas 50 Jutaan Kapasitas 7 Orang ke Atas, Pilihan Hemat Keluarga