SuaraKaltim.id - Kapal tongkang atau ponton merupakan suatu jenis kapal yang dengan lambung datar atau suatu kotak besar yang mengapung. Di Kalimantan Timur (Kaltim) kapal ini biasa digunakan untuk mengangkut batu bara.
Beberapa peristiwa kerap melibatkan kapal ponton. Salah satunya yang terjadi di Desa Loa Ulung, Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara (Kukar) ini.
Beredar video dengan durasi beberapa detik memperlihatkan petistiwa kapal ponton menabrak keramba milik warga. Nampak beberapa mengabadikan peristiwa nahas tersebut.
Dari video yang direkam seorang wanita, terlihat detik-detik keramba itu ditabrak kapal ponton. Wanita itu beberapa kali mengucapkan istigfar sembari merekam kejadian tersebut.
Baca Juga:Urutan Prosesi Adat Beluluh Sultan, dari Doa untuk Leluhur hingga Tepong Tawar
"Astagfirullah al'adzim, masih (berjalan) tuh. Ndik da (Enggak ada kapal) tugboatnya," ucap wanita yang merekam, dikutip Senin (01/04/2024).
Wanita itu membeberkan, posisi kapal berada di hulu sebelumnya. Kemudian, diduga hanyut dan terbawa sampai ke hilir.
"Astagfirullah al'adzim, (kapalnya jalan) sampai hilir itu ya Allah. Ya Allah guys. Ini keramba yah guys, ya Allah Astagfirullah al'adzim. Yang diikat di hulu guys. Tugboatnya ngisi minyak, ya Allah Astagfirullah al'adzim," tuturnya.
Ketika kapal ponton itu menghancurkan keramba, wanita itu teriak histeris. Diikuti oleh warga-warga lain yang merekam dan melihat momen tersebut.
"Habis, habis dah (kerambanya)," sahutnya.
Baca Juga:Rp 700 Miliar untuk Pertanian Kukar, Wujudkan Modernisasi, Tingkatkan Produksi, dan Dukung IKN
Video tersebut beredar di media sosial (Medsos) Instagram. Salah satu akun yang mengunggah adalah @info_kukar.
Admin dari akun itu memberikan keterangan di unggahannya. Ia menyebut peristiwa itu terjadi di siang hari.
"BREAKING NEWS…. Sebuah kapal ponton yang diduga terlepas dari kapal penarik (tungboat) menabrak sekitar 70 petak keramba dan sebuah rumah di kawasan Desa Loa Ulung Tenggarong Seberang, Senin (1/4/2024) sekitar pukul 13:24 WITA," tulisnya.