Bontang Darurat Stunting! 1.346 Balita Terancam, Loktuan Paling Parah

Bambang menjelaskan akan melakukan door to door untuk mendata Balita yang belum disasar.

Denada S Putri
Senin, 01 Juli 2024 | 17:15 WIB
Bontang Darurat Stunting! 1.346 Balita Terancam, Loktuan Paling Parah
Ilustrasi stunting (skalekar1992/Pixabay)

SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang mencatat terdapat 1.346 balita alami stunting. Data itu diambil sesuai angka yang dihimpun melalui setiap posyandu.

Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes Bontang, Bambang Sri Mulyono mengatakan, data operasi timbang tercatat ada total 10.235 yang disasar.

Kendati begitu sampai pada Minggu (30/6/2024) baru sebanyak 7.124 Balita yang berhasil dijaring. Artinya masih kurang 3.211 yang mesti disasar.

Dari data yang diterina Klik Kaltim, angka stunting yang paling banyak berada di Kelurahan Loktuan. Dari total 1.269 balita ada sebanyak 195 diantaranya mengidap stunting.

Baca Juga:Insentif RT Bontang Naik Jadi Rp 2 Juta, Berlaku Mulai Tahun Depan

Posisi kedua dari Kelurahan Bontang Lestari sebanyak 133 anak stunting, posisi ketiga Kelurahan Guntung terdapat 126 balita stunting.

"Data per hari ini yah yang kita sasar baru 70 persen. Angka stunting kita 1.346 Balita. Nanti kalau semua sudah disasar baru akan update datanya," ucap Bambang, disadur dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Senin (01/07/2024).

Berdasarkan informasi yang diterima Klik Kaltim melalui laman https://aksi.bangda.kemendagri.go.id/emonev/DashPrevtotal Stunting Bontang ada sekitar 1321 anak pendek, dan 375 kategori pendek sekali. Angka prevalensi Stunting Bontang saat ini 19,6 persen.

Lebih lanjut Bambang menjelaskan akan melakukan door to door untuk mendata Balita yang belum disasar. Rencananya akan dipetakan dan dilihat berdasarkan data posyandu.

"Data masih terus bergerak. Dari operasi timbang nanti akan terlihat. Kita akan terus evaluasi," jelasnya.

Baca Juga:Gas Melon Langka di Bontang Utara, Warga Kesulitan Memasak Selama Hampir 2 Pekan

Sebaran Stunting di Kecamatan Bontang Utara:

Loktuan  75 persen
Balita : 1.269
Baru disasar ; 955
Stunting : 195

Guntung 75 persen
Balita : 695
Baru Disasar : 520
Stunting ; 126

Bontang Baru 80 persen
Balita : 374
Baru disasar : 296
Stunting : 106

Kelurahan Api-Api 71 persen
Balita : 799
Baru disasar : 566
Stunting : 94

Gunung Elai 77 persen
Balita : 957
Baru disasar : 738
Stunting : 90

Bontang Kuala 79 persen
Balita : 374
Baru disasar : 296
Stunting : 52

Sebaran Stunting Kecamatan Bontang Selatan:

Bontang Lestari : 76 Persen
Balita : 637
Baru disasar ; 484
Stunting ; 133

Berebas Tengah 82 persen
Balita ; 742
Baru disasar ; 610
Stunting ; 124

Tanjung Laut 63 persen
Balita : 869
Baru disasar : 545
Stunting : 109

Berbas Pantai 73 persen
Balita : 563
Baru disasar : 412
Stunting : 107

Tanjung Laut Indah : 42 persen
Balita ; 623
Baru disasar : 260
Stunting : 50

Satimpo 31 Persen
Balita : 348
Baru disasar : 107
Stunting : 16

Sebaran Stunting di Kecamatan Bontang Barat:

Belimbing 69 persen
Balita ; 797
Baru disasar : 547
Stunting : 69

Gunung Telihan : 63 persen
Balita : 701
Baru disaaar : 441
Stunting : 67

Kanaan : 49 persen
Balita :142
Baru Disasar : 70
Stunting : 8

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini